ADVERTISEMENT

Puskesmas Semper Barat Gelar Penyuluhan Hepatitis Akut kepada Siswa SD

Selasa, 24 Mei 2022 22:58 WIB

Share
Sejumlah siswa SD di wilayah Kelurahan Semper Barat, mendapat penyusuluhan hepatitis akut dari Puskesmas. (Ist)
Sejumlah siswa SD di wilayah Kelurahan Semper Barat, mendapat penyusuluhan hepatitis akut dari Puskesmas. (Ist)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Puskesmas Semper Barat mengadakan penyuluhan terkait penyakit Hepatitis akut kepada peserta didik di lingkungan sekolah wilayah Kelurahan Semper Barat, Cilincing, Jakarta Utara, Selasa (23/5/2022).

Kepala Puskesmas Kelurahan Semper Barat II, drg. Lesti Harni mengungkapkan materi penyuluhan yang diberikan meliputi gejala hepatitis akut, pencegahan hepatitis akut dan cara mengatasi jika terkena gejala, serta enam langkah mencuci tangan.

“Gejala awal dari hepatitis akut adalah mual, muntah, diare, dan demam ringan.  Apabila ada gejala awal segera beritahu orang tua atau guru agar cepat mendapat penanganan," Kata Lesti saat dikonfirmasi Selasa (24/5/2022). 

 

Lesti menerangkan pencegahan penyakit hepatitis akut hampir sama dengan kasus Covid-19 dengan menggunakan masker dan tetap menjaga jarak, khususnya bagi anak-anak.

Sedangkan pencegahan untuk saluran pencernaan dilakukan dengan cara mencuci tangan pakai sabun, menghindari memakai alat makan bergantian, mengkonsumsi makanan yang bersih dan minum air matang, dan menjaga kebersihan lingkungan. 

“Anak-anak juga harus memahami dan mengenali penyakit hepatitis akut sehingga mereka bisa lebih waspada dengan meningkatkan perilaku hidup bersih dan sehat," Ungkapnya.

Adanya penyuluhan tentang pencegahan hepatitis akut inipun menurut Lesti, peserta didik di SDN 03 Semper Barat, SDN 011 Semper Barat dan MI Mujayanah sangat antusias untuk ikut serta. 

"Alhamdulillah, memberikan respon yang sangat baik dengan pelaksanaan kegiatan penyuluhan hepatitis akut. Kegiatan ini akan dijadwalkan secara rutin ke sekolah mulai dari tingkat SD, SMP, dan SMA di setiap harinya," Pungkasnya. (CR06)

 

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT