Bikin Ngakak! Partai Ummat Pede Mau Tarung di Pemilu 2024, Sekarang Lagi Ngumpulin Massa 1 dari 1.000 Penduduk Buat Dikasih KTA

Kamis 19 Mei 2022, 13:54 WIB
Ketua Majelis Syuro Partai Ummat, Amies Rais. (Foto: Youtube Amien Rais Official).

Ketua Majelis Syuro Partai Ummat, Amies Rais. (Foto: Youtube Amien Rais Official).

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Siapa yang tak ketawa melihat kepercayaan diri Partai Ummat. Partai yang baru seumur jagung ini menyatakan diri untuk ikut bertarung pada Pemilu 2024 mendatang. Tak hanya itu, Partai Ummat juga yakin mereka bisa lolos verifikasi di KPU sebagai peserta pemilu.

Wakil Ketua Umum Partai Ummat, Nazaruddin, mengatakan pihaknya tengah mati-matian mengumpulkan massa sebagai syarat lulus verifikasi di KPU yang akan digelar pada Agustus 2022. Seluruh sumber daya Partai Ummat, kata dia, sudah dikerahkan untuk bisa meraup massa 1 dari 1.000 penduduk per kota atau kabupaten.

"Kami berusaha mengumpulkan 1/1.000 jumlah penduduk kota atau kabupaten (ber-KTA Partai Ummat, Red)," kata Nazaruddin kepada wartawan, Kamis (19/5/2022).

Nazaruddin mengklaim tak ada kendala berarti yang dirasakan pihaknya sejauh ini dalam mengumpulkan massa pendukung. Ia bahkan menyebut persiapan untuk menuju kelulusan verifikasi KPU sudah lebih dari 50 persen. Dirinya hakkulyakin Partai Ummat akan diperhitungkan dalam ajang demokrasi 2024 nanti.

"Tentu kami optimistis," ujarnya.

Nazaruddin sadar bahwa partai yang dibesut Amien Rais itu masih berdarah-darah karena memulai dari nol dalam dunia perpolitikan Indonesia. Sebab itu, pihaknya mengerahkan segala daya upaya untuk bisa menjadi peserta pada Pemilu mendatang.

"Partai Ummat memulai dari nol. Kami bukan membeli badan hukum partai lama," kata Nazaruddin.(*)

Berita Terkait

News Update