LEBAK, POSKOTA.CO.ID - Pecah rekor, Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Lebak mencatat sebanyak 254.611 orang berlibur ke Kabupaten Lebak selama libur lebaran 2022.
Pasalnya pada libur lebaran tahun ini warga diperbolehkan untuk berlibur ke berbagai destinasi wisata di daerah.
Warga pun menyerbu berbagai destinasi wisata yang ada di Kabupaten Lebak.
Data lonjakan wisatawan tersebut didapatkan dari akumulasi jumlah pengunjung destinasi wisata di 28 Kecamatan di Kabupaten Lebak selama sepekan terakhir.
Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Lebak Imam Rismahayadin mengatakan, jumlah tersebut tentunya menjadi rekor baru pasca gelombang pandemi Covid-19 selama dua tahun terakhir.
"Alhamdulillah jumlah kunjungan wisatawan meningkat secara signifikan yakni 256.611 orang, sementara di tahun 2021 lalu hanya ada 22.792 orang saja," kata Imam saat dihubungi, Minggu 15 Mei 2022.
Imam mengungkapkan terdapat 3 destinasi wisata yang masih menjadi primadona dikunjungi masyarakat saat libur lebaran. Masing-masing Pantai Sawarna, Bagedur dan Kelapa Warna.
Dan ada juga event festival Seba Baduy yang diikuti oleh 7.000 wisatawan dari berbagai daerah.
“Kunjungan rata-ratanya 18 ribu sampai 72 ribu orang. Destinasi yang paling sedikit dikunjungi yaitu Situs Kosala, Goa Sangiang dan Lalay,” tuturnya.
Jika dilihat dari target kunjungan wisatawan, kata Imam, pada tahun 2022 sudah 488.301 orang berkunjung ke Lebak pada triwulan ke II dari target 300.175 orang.
“Salah satu faktornya itu mudik dan kebijakan lainnya dari pemerintah,” tandasnya. (yusuf permana)