Cedera di Final Piala FA, Salah Terancam Gagal Lampiaskan Dendamnya Pada Real Madrid di Final Liga Champions

Minggu 15 Mei 2022, 07:44 WIB
Mohamed Salah cedera di menit 33 saat memperkuat Liverpool  di Final Piala FA. Liverpool menang lewat adu penalti. (foto marca)

Mohamed Salah cedera di menit 33 saat memperkuat Liverpool di Final Piala FA. Liverpool menang lewat adu penalti. (foto marca)

“Ketika saya meninggalkan lapangan terakhir kali, itu menyedihkan bagi saya, tetapi saya harus menerimanya dan melanjutkan. Itu sebabnya kami memenangkan Liga Champions setahun kemudian.

“Saya merasa sangat bersemangat menghadapi mereka di final lagi. Kami ingin melakukannya dengan baik kali ini," kata Salah

Ia juga berkomentar, sepanjang hidupnya, dia berpikir seperti ini dan mencoba untuk tetap berada di jalur yang benar, tetap semangat untuk bermain lebih baik.

"Di masa lalu, ada orang yang mengatakan kepada saya bahwa saya tidak akan dapat mencapai apa pun setelah meninggalkan Chelsea, tetapi saya tetap positif."

"Saya harap kami bisa meraih quadruple. Saya melakukan yang terbaik untuk memenangkan Liga Premier dan Liga Champions, tetapi yang paling penting adalah tim," ujar Salah. (*/win)

Berita Terkait

News Update