ITALIA, POSKOTA.CO.ID - AC Milan akan menjamu Atalanta di Stadion San Siro pada pekan ke-37 Serie A Italia pada Minggu (15/5/2022) malam WIB.
AC Milan diprediksi bakal tampil ngotot di pertandingan ini. Sebab kemenangan sangat berarti bagi mereka demi bisa menjaga peluang scudetto musim ini.
Rossoneri saat ini masih bertengger di puncak klasemen Serie A dengan koleksi 80 poin. Selisih dua poin dari Inter Milan yang berada di peringkat kedua.
Adapun AC Milan dan Inter saat ini masih menyisakan dua pertandingan sisa di liga domestik.
AC Milan menatap laga ini dengan motivasi tinggi. Dalam tiga laga terakhirnya, skuad asuhan Stefano Pioli selalu meraih kemenangan.
Teranyar, Olivier Giroud dan kolega berhasil mengatasi perlawanan Hellas Verona dengan skor 3-1 pada Senin (9/5/2022) lalu.
Demi menjaga peluang gelar liga musim ini, Pioli meminta para pemainnya berkonsentrasi guna meraih hasil terbaik di sisa pertandingan.
"Skuad ini selangkah demi selangkah menaiki tangga, kami harus menjaga konsentrasi, determinasi, dan keyakinan ini untuk dua pertandingan terakhir," ujar Pioli.
Di sisi lain, Atalanta masih memiliki peluang untuk menempati peringkat keenam, atau tepatnya zona kualifikasi Liga Konferensi Eropa.
Tim besutan Gian Piero Gasperini kini menempati urutan kedelapan dengan torehan 59 poin.
Serupa dengan AC Milan, La Dea (julukan Atalanta) sedang diselimuti angin segar setelah tidak terkalahkan dalam empat partai terakhirnya.
Terbaru, Luis Muriel dan kawan-kawan mampu menaklukan Spezia dengan skor 3-1 pada akhir pekan lalu.
Pada pertemuan Oktober tahun lalu, AC Milan berhasil menundukkan Atalanta dengan kedudukan 3-2.
Dalam laga ini AC Milan kemungkinan besar masih akan mengandalkan Olivier Giroud sebagai ujung tombak.
Striker asal Prancis akan disuport oleh Alexis Saelemaekers dan Rafael Leao dari kedua sisi sayap.
Dari tim tamu, Gasperini diprediksi bakal menurunkan Luis Muriel sebagai striker. Ruslan Malinovskyi dan Mario Pasalic akan mendukung di sisi saya kiri-kanan.
Prediksi susunan formasi kedua tim:
AC Milan (4-2-3-1): Maignan; Calabria, Rogmanoli, Tomori, Hernandez; Tonali, Kessie; Saelemaekers, Krunic, Leao; Giroud
Atalanta (3-4-2-1): Musso; De Room, Polimino, Djimsiti; Zappacosta, Koopmeiners, Freuler, Maehle; Malinovskyi, Pasalic; Muriel