THAILAND, POSKOTA.CO.ID - Indonesia dipastikan bakal bertemu Jepang pada babak semifinal Piala Thomas 2022.
Pertandingan antara Indonesia vs Jepang dijadwalkan berlangsung di Impact Arena pada Jumat (13/5/2022) petang atau pukul 18:00 WIB.
Indonesia lolos ke empat besar setelah mampu mengandaskan perlawanan China 3-0 di babak perempat final, Kamis (12/5/2022).
Anthony Sinisuka Ginting membuka kemenangan Indonesia setelah menaklukan Zhao Jun Peng lewat tiga gim 21-12, 25-27, dan 21-17.
Mohammad Ahsan/Kevin Sanjaya Sukamuljo kemudian mampu menggandakan keunggulan Indonesia menjadi 2-0 usai menekuk Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi dua gim langsung 21-17 dan 21-16.
Jonatan Christie menjadi pemain yang turun di pertandingan ketiga untuk menghadapi Li Shi Feng.
Dalam laga ini, peraih medali emas Asian Games 2018 itu mampu menekuk Li Shi Feng dua gim langsung 21-13 dan 21-18.
Di sisi lain Jepang melangkah ke babak empat besar setelah berhasil mengatasi perlawanan China Taipe di babak perempat final.
Dalam laga yang berlangsung di Impact Arena, Kamis (12/5/2022) itu, Jepang mampu menekuk China Taipe dengan skor ketat 3-2.