Resmi! Man City Umumkan Kesepakatan Transfer Erling Haaland

Rabu 11 Mei 2022, 09:17 WIB
Erling Haaland, pemain Borussia Dortmund. (foto: Twitter @ErlingHaaland)

Erling Haaland, pemain Borussia Dortmund. (foto: Twitter @ErlingHaaland)

INGGRIS, POSKOTA.CO.ID - Erling Haaland semakin dekat gabung ke Manchester City setelah The Citizens dan Borussia Dortmund  sepakat dalam soal transfer sang pemain.

Kepastian itu telah dikonfirmasi langsung oleh pihak klub melalui laman resminya pada Selasa (10/5/2022) waktu setempat. 

Dalam pernyataan resmi itu, disebutkan jika Haaland kemungkinan besar bakal mendarat di Manchester pada 1 Juli 2022 mendatang.

"Manchester City mengonfirmasi bahwa kami telah mencapai kesepakatan dengan Borussia Dortmund untuk transfer striker Erling Haaland ke klub pada 1 Juli 2022," demikian tulis Man City.

Man City memang terus dikaitkan dengan Haaland beberapa bulan terakhir. Sebab The Citizens sedang mencari striker murni setelah hengkangnya Sergio Aguero.

Sebelumnya pada Senin (9/5/2022), Haaland juga telah dinyatakan lolos tes medis di Man City. Hal ini disampaikan langsung oleh pakar transfer asal Italia, Fabrizio Romano.

Dikatakan Fabrizio, Man City dan Borussia Dortmund dikabarkan sudah sepakat menyelesaikan transfer Haaland di harga 60 juta euro.

Kabar transfer Haaland ke Man City ikuti dikomentari oleh pelatih Liverpool, Jurgen Klopp.

"Saya menandatangani kontrak baru mengetahui bahwa City tidak akan berhenti berkembang. Ini bukan tentang City untuk menentukan apakah kami bisa bahagia atau tidak, ini tentang kami dan apa yang bisa kami lakukan darinya," ujar Klopp dikutip dari Sky Sports.

“Jika Erling Haaland pergi ke sana, itu tidak akan melemahkan mereka, pasti tidak. Saya pikir sudah cukup banyak pembicaraan tentang transfer ini. Transfer ini akan menetapkan level baru," tambah dia.

Sejak bergabung dengan Borussia Dortmund pada 2020 lalu, Haaland terus menjelma sebagai striker tajam yang diperhitungkan di daratan Eropa.

News Update