Preview Aston Villa vs Liverpool: The Reds akan Terus Berjuang 

Senin 09 Mei 2022, 12:48 WIB
Tim Liverpool (foto/twitter @LFC)

Tim Liverpool (foto/twitter @LFC)

INGGRIS, POSKOTA.CO.ID - Pemain Liverpool, Fabinho memastikan timnya tidak akan menyerah dalam memperebutkan gelar Liga Inggris musim ini.

Liverpool baru saja mendapat hasil kurang memuaskan setelah ditahan imbang Tottenham Hotspur 1-1 pada Minggu (8/5/2022).

Akibat hasil imbang itu, The Reds gagal menempel perolehan poin milik Manchester City yang kini menempati puncak klasemen Liga Inggris.

Kini Liverpool bertengger di peringkat kedua dengan koleksi 83 poin. Terpaut tiga angka dari The Citizens di urutan pertama.

Jika berkaca dari penampilan konsisten Man City, sulit rasanya bagi Liverpool untuk bisa menggeser Manchester Biru di puncak klasemen. Apalagi Liga Inggris tinggal menyisakan tiga pertandingan.

"Tentu saja, kami ingin memenangkan semua pertandingan. Di posisi kami di liga sekarang, kami selalu membutuhkan tiga poin, namun kami masih punya kesempatan. Kami masih berjuang," kata Fabinho.

Selanjutnya Liverpool akan menyambangi markas Aston Villa di Stadion Villa Park pada Rabu (11/5/2022) dini hari WIB.

Laga melawan Aston Villa bukan pekerjaan mudah bagi Liverpool. Mengingat tim asuhan Steven Gerrard tersebut kini tengah dalam performa menanjak.

The Villans tercatat tidak pernah mengalami kekalahan dalam tiga pertandingan terakhirnya dengan rincian dua kali menang dan satu hasil imbang.

Terbaru, Danny Ings dan kolega mampu mengandaskan perlawanan Burnley 3-1 pada akhir pekan kemarin.

Adapun Aston Villa sendiri kini bertengger di peringkat ke-11 dengan koleksi 43 poin hasil dari 34 pertandingan.

Liverpool tidak gentar meski Aston Villa memiliki catatan apik di tiga laga terakhirnya. Fabinho memastikan, Merseyside Merah tetap mengincar poin penuh meski bermain di Villa Park.

"Kami akan terus berjuang dan mencoba untuk memenangkan pertandingan berikutnya melawan Aston Villa," ujar Fabinho.

Pada pertemuan pertama Desember tahun lalu, Liverpool berhasil menundukkan Aston Villa 1-0 lewat gol tendangan penalti Mohamed Salah.

Dalam laga ini, Liverpool diprediksi bakal menurunkan skuad terbaiknya. Salah, Sadio Mane, dan Luis Diaz akan menghuni lini depan The Reds.

Di pihak tuan rumah, Gerrard kemungkinan besar masih akan mengandalkan Danny Ings dan Ollie Watkins di sektor penyerangan.

Prediksi susunan formasi kedua tim:

Aston Villa (4-3-1-2): Martinez; Cash, Konsa, Mings, Digne; McGinn, Chambers, Douglas; Buendia; Watkins, Ings

Liverpool (4-3-3): Alisson; Alexander-Arnold, Matip, Van Dijk, Robertson; Henderson, Fabinho, Thiago; Salah, Mane, Diaz

Berita Terkait

News Update