Bahkan, polisi juga masih mencari tersangka lainnya yang diduga terlibat pembunuhan tersebut. Pihaknya mengharapkan masyarakat dapat berperan aktif mengendus keberadaan para tersangka.
“Kami berharap, dengan ditampilkannya foto tersangka pembunuhan, yang bersangkutan bisa menyerahkan diri atau dapat ditangkap secepatnya sehingga mempermudah polisi dalam menangani kasusnya,” ungkap Eko.
Menurutnya, aparat polisi juga telah membagikan identitas berupa foto lengkap dengan alamatnya, sebagai orang yang paling dicari (DPO) Satreskrim Polres Lampura.
“Kami sudah melakukan langkah penangkapan di beberapa titik dan tersangka tidak ditemukan,” ujarnya. Eko menambahkan tersangka pembunuhannya adalah Radi, warga Kelurahan Bukitkemuning.
Peristiwa diduga dipicu akibat ketersinggungan antara korban dan para pelaku. "Kayaknya sih akibat ugal-ugalan bermotoran,” ujar salah seorang warga Bukitkemuning, Herman (27) yang dilansir lampung.poskota.co.id
Baca Juga: