Rusia: AS Negara Pemilik Senjata Kimia Satu-Satunya

Selasa 03 Mei 2022, 15:00 WIB
Mikhail Ulyanov

Mikhail Ulyanov

AUSTRIA, POSKOTA.CO.ID - Amerika Serikat adalah negara terakhir di dunia yang masih memiliki arsenal senjata kimia.

Pernyataan ini datang dari Wakil Rusia di Organisasi Internasional di Wina Mikhail Ulyanov.

"AS adalah negara terakhir di dunia yang masih mempertahankan arsenal senjata kimianya dan Washington diharapkan dapat merampungkan pemusnahan senjata ini tahun depan,” tulisnya di akun Twitter.

Mikhail Ulyanov berharap pemusnahan senjata kimia AS tidak ditunda-tunda lagi.

Organisasi Pelarangan Senjata Kimia (OPCW) harus mengonfirmasi pelaksanaan komitmen AS di bawah perjanjian senjata kimia.

"Kami bangga karena Rusia pada tahun 2017 secara penuh dan sukarela di bawah pengawasan akurat masyarakat internasional telah melaksanakan seluruh komitmen untuk memusnahkan senjata kimianya,” kata Wakil tetap Rusia di PBB Vasily Nebenzya. ***

Berita Terkait

News Update