ADVERTISEMENT

4 Jalur Alternatif ke Bandung saat One Way Arus Balik, Catat Dulu Biar Tidak Lupa!

Selasa, 3 Mei 2022 21:48 WIB

Share
Imbauan rute alternatif menuju Bandung saat penerapan skema One way pada momentum arus balik mudik 2022. (foto: ist)
Imbauan rute alternatif menuju Bandung saat penerapan skema One way pada momentum arus balik mudik 2022. (foto: ist)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Guna mencegah terjadi kepadatan arus lalu lintas dan pengefektivan penerapan kebijakan skema one way saat gelaran arus balik 2022, Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Metro Jaya telah menyiapkan sejumlah ruas jalur alternatif bagi pengendara yang akan bepergian ke arah timur, khususnya Bandung.

Direktur Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Metro Jaya, Kombes Pol. Sambodo Purnomo Yogo mengatakan, saat ini pihaknya telah menyiapkan sebanyak empat jalur alternatif menuju Bandung saat pemberlakuan skema one way pada arus balik nanti.

Untuk rute alternatif satu, tutur Sambodo, pengendara yang akan menuju Bandung dapat melalui Jalan Tol Jagorawi menuju ke arah Puncak, dan dilanjutkan ke arah Cisarua hingga Cipanas.

"Kemudian ke Cianjur, Saluyu, Cipatat, Padalarang, dan akan berakhir di Bandung," kata dia dalam keterangannya, dikutip pada Selasa 3 Mei 2022.

Dia melanjutkan, untuk rute alternatif menuju Bandung yang kedua, pengendara dapat melalui Jalan Tol Jagorawi dan keluar di Gerbang Tol (GT) Cibubur menuju Cileungsi hingga Jonggol.

"Setelah sampai di Jonggol terus ke arah Cianjur, kemudian Padalarang, dan berakhir juga di Bandung," ujarnya.

Adapun rute alternatif ketiga, papar dia, pengendara yang akan menuju Bandung dapat melalui jalur Kalimalang yang mengarah ke Kedungwaringin dan Karawang.

"Dilanjutkan ke arah Purwakarta, Wanayasa, Lembang, dan akan sampai juga di Bandung," ucapnya.

Dia menambahlan, terkait dengan rute alternatif menuju Bandung yang terakhir, pengendara dapat melalui jalur Kalimalang yang mengarah ke Kedungwaringin, Karawang, Purwakarta menuju ke Sukatani.

"Kemudian dilanjut ke arah Darangdan, Cikalong, Padalarang, dan akan tiba di Bandung," jelasnya.

Halaman

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT