Tokoh Ini Sedih Lihat Tindakan KKB di Papua

Senin 02 Mei 2022, 20:00 WIB
Pasukan KKB Papua

Pasukan KKB Papua

BANTEN, POSKOTA.CO.ID - Tindakan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Papua membuat sedih tokoh ini.

Karena KKB di Papua melakukan teror kepada aparat hukum dan masyarakat setempat.

Hal itulah yang membuat sedih anggota DPR Mochamad Hasbi Asyidiki Jayabaya.

"Seharusnya, mereka KKB itu mendukung kebijakan Presiden Joko Widodo yang membangun infrastruktur luar biasa di Papua," ucapnya pada Senin (2/5/2022) seperti dikutip dari Antara.

Perhatian pemerintahan Jokowi cukup besar terhadap pembangunan infrastruktur Papua dan ini dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat Papua sehingga dapat mengejar ketertinggalan dengan daerah lainnya.

Mochamad Hasbi Asyidiki Jayabaya tahu bahwa bukan bidangnya untuk mengomentari gerakan KKB.

Namun anggota DPR RI dari Komisi VIII itu sedih dan prihatin jika KKB melakukan teror dan kekerasan terhadap aparat dan masyarakat.

Dia menilai semestinya TNI dan Polri merancang secara struktur untuk mengatasi gerakan KKB dengan damai tanpa terjadi kekerasan antara kedua belah pihak. ***

Berita Terkait

Jejak Aksi Berdarah KKB di Tanah Papua

Senin 18 Jul 2022, 23:32 WIB
undefined
News Update