JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Pihak Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta, membantah bahwa pihaknya tak tahu soal kaos bertuliskan ‘Anies Baswedan untuk Presiden’ yang dipake sejumlah peserta program mudik gratis Pemerintah Provinsi DKI Jakarta di Terminal Pulo Gebang, Jakarta.
"Demi Allah saya ga pernah tau menahu dan ga pernah memfasilitasi kaitannya dgn adanya kaos itu" ujar Kepala Bidang Angkutan Jalan Dishub DKI, Yayat Sudrajat saat dihubungi, Kamis (28/4/2022).
Ia pun mengaku bingung dengan adanya kaos bertuliskan "Anies Baswedan untuk Presiden". Sebab pada saat itu pihaknya hanya berfokus pada tupoksi yang ada.
"Kita lebih konsentrasi kepada tupoksi kita bagaimana beri pelayanan kepada para pemudik gratis ini agar bisa menikmati mudiknya dengan baik, memberikan pelayanan yang baik. Itu aja konsentrasi kita," tutur Yayat.
Sementara itu, Pegiat media sosial Yusuf Dumdum angkat bicara mengenai program mudik yang diselenggarakan oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.
Melalui akun twitter pribadinya, Yusuf mempertanyakan anggaran dana yang digunakan dalam program mudik gratis dari Pemprov DKI Jakarta.
"Ya ampun mudik pakai anggaran dari mana kok sampai dipolitisasi begini?@KPK_RI tahu gak? Ngebet amat pengen jadi plesiden," tulis Yusuf Dumdum di akun twitter pribadinya @yusuf_dumdum pada Kamis, (28/4).
Kemudian, Partai Sudaritas Indoneisa (PSI) DPRD DKI Jakarta menyayangkan beredarnya kaos "Anies Baswedan Untuk Presiden" yang dipakai sejumlah orang peserta mudik gratis yang diadakan Pemprov DKI Jakarta di terminal Pulo Gebang, Jakarta (27/4).
Pasalnya, tidak sepatutnya hal tersebut terjadi karena acara ini merupakan kegiatan yang dibiayai Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) DKI Jakarta.
"Acara ini jelas APBD, uang masyarakat. Tidak elok sekali jika ada dugaan kepentingan ambisi politik Pak Gubernur Anies. Jangan sampai mudik gratis ini yang didanai uang negara dipolitisasi untuk keuntungan sendiri," kata Seketaris PSI DPRD DKI Jakarta, William Aditya Sarana, dalam keteranganya, Kamis (28/4)
Diketahui, kaos bertuliskan "Anies Baswedan Untuk Presiden" terlihat mewarnai saat ia melepaskan sebanyak 11.680 warga peserta mudik 2022 gratis Pemprov DKI yang diangkut dengan 292 bus antarkota antarprovinsi (AKAP). (CR01)