JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Mengantisipasi kejahatan jelang musim angkutan Lebaran, sebanyak 30 personel kepolisian dikerahkan untuk pengamanan di Terminal bus Kalideres, Jakarta Barat.
Kapolsek Kalideres AKP Syafri Wasdar mengatakan, 30 personel tersebut belum termasuk nantinya gabungan dari Polda Metro Jaya, Polres Metro Jakarta Barat dan Kodim.
"Dari Polsek itu 30 personel. Belum nanti yang BKO dari Polda pasti ada, dari Polres juga ada, dari Kodim juga ada," ujarnya dikonfirmasi, Senin (25/4/2022).
Personel yang ditempatkan di terminal tersebut akan melakukan pengawasan selama 24 jam dan dilakukan secara bergantian.
"Kalau ada orang atau kelompok yang mencurigakan yang tidak berkepentingan itu kami periksa," jelas Syafri.
Syafri menjelaskan, sejauh ini belum ada aksi kejahatan copet dan sejenisnya di Terminal Bus Kalideres.
"Alhamdulillah untuk saat ini Terminal Kalideres aman baik dari yang mengganggu penumpang dan pengemudi," paparnya.
Lihat juga video “Mobil Hangus Terbakar di Bangka Tengah, Namun Masih Bisa Berjalan”. (youtube/poskota tv)
Pihaknya akan secara intens berkomunikasi dengan pihak terminal dan paguyuban terminal terkait aksi kejahatan yang diduga akan timbul saat musim amgkutan Lebaran.
"Tentunya kami melakukan antisipasi yang dilaksanakan oleh polisi, pihak terminal dan paguyuban terminal," tandasnya. (pandi)