Israel Merasa Terancam, Kubah Besi Diaktifkan

Senin 18 Apr 2022, 17:30 WIB
Kubah Besi

Kubah Besi

ISRAEL, POSKOTA.CO.ID - Sistem pertahanan udara Kubah Besi mulai diaktifkan militer Israel.

Hal ini sebagai Langkah keamanan dalam menghadapi kemungkinan tembakan roket dari Gaza.

Militer Israel memutuskan mengaktifkan sistem pertahanan udara Kubah Besi beberapa jam setelah sirene berbunyi di kota Nahal Oz yang berada di sekitar Gaza pada Minggu (17/4/2022).

Beberapa sumber berita melaporkan terjadinya dua ledakan di daerah ini.

Situasi keamanan menjadi sangat tegang.

Lebih dari 160 orang terluka dan lebih dari 20 warga Palestina dibunuh oleh tentara Israel selama 15 hari terakhir. Demikian Irib melaporkan.

Sementara sumber resmi Palestina melaporkan penangkapan sedikitnya 400 warga Palestina dalam bentrokan baru-baru ini dan 90 dari tahanan terkait dengan bentrokan hari Jumat. ***

Berita Terkait

Gaza Diserang Jet Tempur Israel

Selasa 19 Apr 2022, 15:30 WIB
undefined
News Update