Pelatihan duta digital saat ini telah memiliki hampir 1.000 peserta yang mewakili 120 kecamatan di Bengkulu. Warkop Digital yang tersebar di 15 kabupaten di 11 provinsi akan mendukung program kerja sama Cybers Academy dan APJII untuk memperluas Pendidikan hingga skala desa, dengan menjadikan warkop digital sebagai digital hub pembelajar offline skala desa.
Selain dengan APJII, Cybers Academy juga telah bekerja sama dengan Komite Penyelarasan Teknologi Informasi Komunikasi (KPTIK), yang bergerak di bidang standarisasi SDM dengan anggota yang terdiri dari puluhan asosiasi digital.
Direktur Cybers Academy Victor Terinathe mengatakan pandemi Covid-19 membuat masyarakat menyadari bahwa kita mesti beradaptasi dengan perubahan zaman. Saat ini zaman menuntut orang-orang agar memiliki ide untuk berkembang dan mengambil peluang.
Dengan tuntutan tersebut, Cybers Academy menawarkan bagaimana menuangkan ide-ide ke dalam bentuk aplikatif dan bisa dipraktikan. Cybers Academy merupakan platform edukasi berbasis digital yang menghadirkan metode pembelajaran yang unik, praktis, fleksibel dan menyenangkan.
Victor Terinathe mengatakan siswa-siswi harus memahami bakat atau passion pribadi sejak dini agar bisa menentukan pilihan masa depan. Dengan Cybers Academy, para calon lulusan sekolah bisa mengikuti pelatihan sesuai dengan passion mereka sendiri.
Cybers Academy merupakan salah satu mitra pelatihan Program Kartu Prakerja Pemerintah dan saat ini sudah memiliki 23.000 alumni. Cybers Academy sudah mendampingi talenta muda untuk memulai usaha di bidang kopi, serta layanan digital di warung kopi di 34 provinsi seluruh Indonesia. (deny)