Merinding! Musdah Mulia Punya Firasat Ade Armando Akan Celaka Saat Tahu Pergi Demo, Simak Ceritanya!

Kamis 14 Apr 2022, 17:54 WIB
Kolase Profesor Musdah Mulia dan Ade Armando. (Foto: Diolah dari Google).

Kolase Profesor Musdah Mulia dan Ade Armando. (Foto: Diolah dari Google).

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Cerita Profesor Musdah Muliah terkait musibah yang menimpa Ade Armando membuat siapapun yang mendengarnya merinding. Akademisi UIN Syarif Hidayatullah Jakarta ini mengaku punya firasat buruk saat tahu temannya itu turun ke jalanan memantau aksi demo mahasiswa, Senin lalu.

Musdah Mulia mengungkapkan ceritanya itu dalam acara 'Doa dan Solidaritas untuk Ade Armando' yang disiarkan Cokro TV.

Profesor Musdah bercerita, di hari yang sama saat terjadinya demonstrasi, ia tengah bersiap-siap menerima kedatangan Ade Armando untuk sebuah sesi wawancara.

Namun, ia sempat kaget, karana pada hari itu yang hadir ke kediamannya adalah Sekretaris Jenderal Pergerakan Indonesia untuk Semua (PIS), Nong Darop Mahmada, rekan Ade Armando.

“Tanggal 11 (April) itu jam 4 sore, saya itu (seharusnya) diwawancarai oleh Bang Ade. Begitu saya buka handphone terus ingin memulai wawancara, terus ketemu yang wajahnya kok wajahnya Mbak Nong,” ujar Profesor Musdah seperti disiarkan YouTube Cokro TV, Rabu (13/4/2022).

Saat tahu bahwa Nong Darol yang mewawancarainya, ia pun heran dan bertanya mengapa Ade Armando batal hadir. Pasalnya, Musdah tahu kalau Ade merupakan orang yang tepat waktu karena ia telah lama mengenalnya.

Musdah mengatakan, “Saya sudah mulai khawatir. Bang Ade Armando ke mana? Padahal beliau adalah orang yang paling tepat waktu ya.”

Ia melanjutkan, “Terus waktu Nong bilang ‘Bang Ade lagi ikut demo’, saya tuh sudah punya firasat buruk lho.”

Musdah sendiri yakin bahwa firasat buruknya benar, tapi ia tidak ingin menimbulkan kepanikan sehingga tidak mengungkapkan firasat itu.

“Jadi sebetulnya saya punya firasat buruk sekali waktu Nong bilang Bang Ade Armando lagi ikut demo,” tegasnya.

Ia mengimbuhkan, “Tapi saya enggak mau bilang ke Nong (karena) takut Nongnya panik gitu. Tapi saya sudah merasa kayaknya feeling saya bener," kata Profesor Musdah.(*)

Berita Terkait
News Update