Liverpool Diklaim Punya Serangan Paling Menghibur di Eropa 

Kamis 14 Apr 2022, 19:19 WIB
Liverpool vs Norwich City (foto: twitter LFC)

Liverpool vs Norwich City (foto: twitter LFC)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pelatih ternama asal Italia Fabio Capello mengklaim Liverpool adalah tim yang paling menghibur di Benua Eropa dalam melancarkan serangan. 

Capello mengatakan ketika bola masuk ke daerah pertahanan lawan, semua pemain Liverpool dinilai siap untuk menceploskan bola ke dalam gawang

“Itu (menyerang) yang paling menghibur. Ketika mereka memasukkan bola ke dalam kotak penalti, tidak ada pemain yang tidak siap untuk mencetak gol," kata Capello dikutip dari Football Italia, Kamis (14/4/2022).

Liverpool baru saja memastikan langkahnya ke babak semi final Liga Champions. Hal ini diraih The Reds usai menyingkirkan Benfica dengan agregat 6-4.

Tim asuhan Jurgen Klopp mampu mengatasi Benfica di leg pertama dengan skor 3-1

Kemudian pada leg kedua yang berlangsung di Anfield, Liverpool ditahan imbang Benfica dengan kedudukan 3-3.

“Di Anfield, mereka memenuhi mentalitas menyerang mereka dengan cara terbaik," ujar Capello.

Diketahui Capello adalah penggemar berat Klopp.  Baru-baru ini dia menyebut sepak bola Italia harus mengikuti gaya bermain pelatih asal Jerman itu, seperti yang ditunjukkan oleh Atalanta dan Genoa.

Hal itu dia katakan ketika Italia gagal lolos ke Piala Dunia 2022 setelah disingkirkan Makedonia Utara.

"Di sisi lain, kita harus mengikuti gaya bermain Jurgen Klopp," ujar mantan pelatih Real Madrid, beberapa waktu lalu.

"Satu-satunya yang melakukan itu di Italia adalah Atalanta dan lihat hasilnya. Vincenzo Italiano sedang mencoba sesuatu yang serupa, sama seperti Alexander Blessin di Genoa yang bahkan menawarkan sesuatu yang lebih dari Klopp. Cara Jerman adalah model yang harus diikuti," tambah dia.

Berita Terkait
News Update