SURIAH, POSKOTA.CO.ID - Di daerah pinggiran Damaskus, ibu kota Suriah, terjadi ledakan bom.
Sebuah bom ditanam orang-orang tak dikenal di dalam mobil di kota Qatna di daerah pinggiran barat daya Damaskus.
Kejadian ini menyebabkan mobil meledak dan terbakar. Demikian laporan kantor berita Suriah Sana pada Rabu (13//4/2022).
Serangan bom ini terjadi tak lama setelah sebuah mobil berisi bom diparkir di depan gedung pemerintah dekat gedung keuangan di pinggiran barat daya Qatna.
Bom menyebabkan kebakaran mobil dan kerusakan.
Belum ada rincian lebih lanjut yang dirilis mengenai peristiwa ini. ***