Hamas: Pembangunan Tembok di Tepi Barat Tidak Akan Bawa Keamanan Bagi Israel

Selasa 12 Apr 2022, 19:30 WIB
Tembok pemisah di Tepi Barat.

Tembok pemisah di Tepi Barat.

PALESTINA, POSKOTA.CO.ID - Pembangunan tembok, perampasan tanah, dan blokade ekonomi pada rakyat Palestina tidak akan membawa keamanan bagi Israel.

Pernyataan ini disampaikan Juru Bicara Hamas Abdel Latif Al Qanou pada Senin (11/4/2022) seperti dikutip dari Irib.

Dia menegaskan bahwa Israel dalam menghadapi para pejuang Palestina berada dalam kondisi yang kacau.

Ancaman terus menerus yang dikeluarkan Perdana Menteri Naftali Bennett dan perintahnya kepada para komandan militer Israel untuk mengejar rakyat Palestina di Tepi Barat membuktikan kekalahan dan kebangkrutan.

Penambahan tembok pembatas sepanjang 40 kilometer di Tepi Barat menunjukan kebijakan diskriminatif terhadap rakyat Palestina.

Abdel Latif Al Qanou menegaskan pembangunan tembok pembatas, perampasan tanah, dan blokade ekonomi rakyat Palestina, tidak akan membawa keamanan bagi Israel.

Masalah ini tidak akan bisa membendung perjuangan rakyat Palestina. ***

Berita Terkait

News Update