ITALIA, POSKOTA.CO.ID - AC Milan kembali gagal meraih kemenangan di ajang Serie A setelah ditahan imbang Tornio tanpa gol di Stadion Olimpiade Torino, Senin (11/4/2022) dini hari WIB.
Perlu diketahui ini adalah hasil imbang kedua beruntun yang diraih Rossoneri di liga domestik. Sebelumnya mereka juga ditahan imbang 0-0 oleh Bologna.
Pelatih AC Milan, Stefano Pioli mengakui timnya tidak banyak memiliki banyak peluang dalam pertandingan ini.
AC Milan tercatat hanya membuat tiga kali tendangan mengarah ke gawang dari 14 kali percobaan.
"Kami berebut bola demi bola, duel demi duel, tapi kami kehilangan momen ajaib di akhir pertandingan. Ini hasil yang positif, tapi kami menginginkan kemenangan," ujar Pioli dikutip dari Football Italia.
Meski gagal menyabet tiga poin, AC Milan masih bertengger di puncak klasemen Serie A dengan mengoleksi 68 poin.
Namun posisi mereka terancam digeser Inter Milan yang berada di posisi kedua dengan torehan 66 poin. Apalagi, Nerazzurri menyisakan satu pertandingan lebih banyak.
Kans Inter bisa menggeser AC Milan di peringkat teratas tidak lepas dari kekalahan Napoli 2-3 dari Fiorentina pada Minggu (10/4/2022).
Dengan hasil tersebut, Napoli kini menempati posisi ketiga dengan perolehan poin yang sama dengan Inter. Tetapi Il Partenopei kalah selisih gol.
Pioli mengatakan tim yang selalu difavoritkan juara dalam beberapa waktu lalu memang rawan terpeleset. Kata dia, ini membuktikan kalau Liga Italia adalah kompetisi yang sengit.
“Selama dua atau tiga minggu terakhir, siapa pun yang dijuluki favorit cenderung terpeleset. Ini adalah liga yang sangat kompetitif, setiap pertandingan sulit dan Anda tidak bisa menerima begitu saja," ucap dia.