Mantap! Tim Boling Indonesia Targetkan Juara Umum di SEA Games Vietnam  

Sabtu 09 Apr 2022, 12:40 WIB
Tim Boling Indonesia menargetkan juara umum SEA Games Vietnam (foto/NOC Indonesia)

Tim Boling Indonesia menargetkan juara umum SEA Games Vietnam (foto/NOC Indonesia)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Tim Boling Indonesia menargetkan juara umum pada gelaran SEA Games 2021 Vietnam, 12-23 Mei mendatang.

Untuk memenuhi target tersebut, Pengurus Besar Persatuan Boling Indonesia (PB PBI) berharap Ryan Leonard Lalisang cs bisa membawa tiga medali emas ke Indonesia.

Sekretaris Jenderal PB PBI Hasrial Arimis mengatakan target tim boling adalah bisa juara umum di penyelenggaraan SEA Games Vietnam.

“Target kami juara umum lagi. Setidaknya kami harus meraih tiga medali emas dan potensi itu terbuka. Kami Sendiri tengah menyempurnakan persiapan, fisik masih perlu anak-anak tingkatkan lagi, tetapi karena ini tengah puasa jadi memang kami perlu menyesuaikan jadwal latihan,” katanya dalam keterangan resmi NOC Indonesia.

Sebagai informasi, boling sukses menjadi juara umum pada gelaran SEA Games 2019 Manila usai membawa pulang 4 emas, 2 perak, dan 1 perunggu. 

Namun begitu, kata Hasrial, nomor raihan emas Indonesia yakni mixed double dan masters tidak dipertandingkan di Vietnam.

“Kehilangan nomor ini memang berpengaruh, tetapi kami juga berpotensi meraih emas di empat nomor, yaitu single putra, team putra, double putri, dan team putri,” ujar Hasrial.

Sementara itu, atlet boling putri Indonesia Sharon Adelina Liman Santoso mengaku sudah setahun lebuh menyiapkan diri menuju SEA Games.

Pada SEA Games 2019, Sharon berhasil meraih medali emas di nomor double putri bersama Tannya Roumimper.

“Persiapan sudah oke, tinggal menunggu equipment saja. Kekuatan SEA Games masih sama seperti yang lalu, tetapi kami optimistis bisa menjadi juara umum,” ujar Sharon.

Adapun tim boling saat ini menggelar pelatnas untuk delapan atlet yang  teridiri dari empat putra dan empat putri. 

Berita Terkait
News Update