Antisipasi Gangguan Kamtibmas di Bulan Ramadan, Forkopimda Kota Bogor Terjunkan 500 Personel

Jumat 01 Apr 2022, 14:18 WIB
Kapolresta Bogor Kota, Kombespol Susatyo Purnomo Condro, bersama jajaran saat menggelar jumpa pers ungkap perkara Kamtibmas di Alun-Alun Kota Bogor. (foto: poskota/billy)

Kapolresta Bogor Kota, Kombespol Susatyo Purnomo Condro, bersama jajaran saat menggelar jumpa pers ungkap perkara Kamtibmas di Alun-Alun Kota Bogor. (foto: poskota/billy)

BOGOR, POSKOTA.CO.ID - Jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Bogor bakal menerjunkan 500 personel untuk mengantisipasi gangguan keman dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) pada bulan Ramadan 1443 Hijriah.

Sedikitnya ada delapan pos penjagaan untuk melayani masyarakat dalam pencegahan berbagai gangguan ketertiban.

Kapolresta Bogor Kota, Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro, menegaskan, ada 4 dimensi yang harus dijaga yakni ibadah, lalu lintas, kesehatan, dan keamanan.

Untuk dimensi ibadah yakni menjamin semua kegiatan ibadah dapat berjalan dengan khusuk.

Kemudian lalu lintas, dengan menerjunkan polisi untuk menjaga dan mengatur lalu lintas.

Dimensi kesehatan dengan membuka sentra-sentra vaksin di setiap puskesmas untuk memastikan agar mudik lebaran berjalan aman dan lancar.

“Dimensi yang ke empat yakni keamanan. Hari ini kami ekspose hasil ungkap kejahatan dan beragam gangguan di Kota Bogor selama operasi. Ada penyitaan miras, senjata tajam dan knalpot bising,” ujar Kapolresta Bogor saat menggelar konferensi pers di Alun-alun Kota Bogor, Jumat 1 April 2022.

Euforia bulan Ramadan sangat menjadi sorotan Forkompimda Kota Bogor karena biasanya menimbulkan tawuran dan kejahatan lainnya. (billy)

Berita Terkait

Menag Yaqut Larang ASN Bukber Selama Ramadan

Jumat 01 Apr 2022, 18:03 WIB
undefined
News Update