BALI, POSKOTA.CO.ID - Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso angkat bicara usai timnya kalah dari Borneo FC pada laga terakhir Liga 1 2021/2022.
Bermain di Stadion Ngurah Rai, Rabu (30/3/2022) malam WIB, Bajul Ijo (julukan Persebaya) harus mengakui kemenangan Borneo FC dengan skor 1-2.
Persebaya sudah kebobolan ketika laga baru berjalan tiga menit setelah Wawan Febrianto sukses melesakan bola ke dalam gawang.
Pada menit ke-23 Persebaya berhasil menyamakan kedudukan lewat Taisei Marukawa. Namun lima menit berselang Borneo FC kembali unggul lewat gol Torres.
Aji menyebut gol cepat yang diciptakan Pesut Etam (julukan Borneo FC) adalah kesalahan dari timnya.
"Memang kami kemasukan gol terlalu cepat dan itu dilakukan oleh kesalahan kami sendiri," ujar Aji dalam jumpa pers usai laga.
Selain itu Aji mengungkapkan kemenangan Bhayangkara FC atas Persiraja Banda Aceh di laga sebelumnya cukup mempengaruhi para pemainnya.
"Pasti ada pengaruhnya ketika Bhayangkara FC memenangkan pertandingan, yang pada akhirnya mereka menempati posisi ketiga," ungkapnya.
Lebih lanjut Aji cukup menyayangkan beberapa peluang yang didapat timnya. Menurut dia kesempatan itu sebenarnya bisa berbuah gol.
"Di babak kedua kami banyak sekali peluang yang seharusnya bisa dijadikan gol," ucap Aji.
Akibat kekalahan itu Persebaya menempati posisi kelima di klasemen Liga 1 dengan koleksi 63 poin. Adapun Borneo FC menempati posisi keenam dengan torehan 52 poin.