Alhamdulillah, Polisi Pastikan Tidak Ada Korban Dalam Tragedi Penembakan KRL Rangkasbitung - Tanah Abang

Kamis 31 Mar 2022, 15:59 WIB
Ilustrasi penembakan. (Karikaturis: Poskota/Suroso Imam Utomo)

Ilustrasi penembakan. (Karikaturis: Poskota/Suroso Imam Utomo)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Polda Metro Jaya memastikan tak ada korban baik luka maupun jiwa dalam insiden penembakan kaca Kereta Rel Listrik (KRL) relasi Rangkasbitung - Tanah Abang yang terjadi pada Rabu 30 Maret 2022 sekitar pukul 19.20 WIB malam.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes E. Zulpan, mengatakan, akibat insiden tersebut, kaca jendela di sisi kanan gerbong nomor lima mengalami retak dan terdapat lubang bekas melesatnya proyektil peluru.

"Akibat penembakan ini tidak ada korban jiwa, hanya saja kaca sebagian retak dan bolong akibat tembakan. Kita sudah periksa beberapa saksi, tapi kami belum terima laporan adanya korban penembakan tersebut," kata Zulpan kepada wartawan, Kamis 31 Maret 2022.

Dia melanjutkan, saat ini penyidik dari Polda Metro juga telah mendapat proyektil peluru yang diduga diletupkan dari senapan angin.

"Saat ini masih kami uji dan teliti di Laboratorium Forensik Polri ya," ujarnya.

"Jadi, senapan angin ini memang bisa dimiliki masyarakat. Oleh sebab itu, kita masih dalami motif dari penembakan terhadap kereta yang sedang bergerak," sambung dia.

Dia menjelaskan, insiden tersebut terjadi di Stasiun Kebayoran tepatnya 200 meter sebelum rangkaian KRL memasuki bibir Stasiun Kebayoran.

Mantan juru bicara Polda Sulawesi Selatan itu mengimbau kepada masyarakat untuk tidak melakukan hal-hal yang menggangu ketertiban dan keamanan.

"Masyarakat jangan seperti ini, sangat ganggu ketertiban umum, baik sengaja atau tidak tentu tidak dibenarkan hukum," ucap Zulpan.

"Terkait penangan kasus ini, kami mohon do'anya saja agar bisa diketahui siapa penembaknya," pungkasnya.

Sebelumnya, sebuah foto yang menampilkan kaca KRL arah Serpong berlubang viral dan beredar di media sosial pada Rabu 30 Maret 2022, malam.

Berita Terkait
News Update