PORTUGAL POSKOTA.CO.ID - Portugal berhasil memastikan langkahnya ke putaran final Piala Dunia 2022 Qatar.
Hasil tersebut didapat Seleccao das Quinas (julukan Timnas Portugal) setelah menaklukan Makedonia Utara 2-0 dalam babak final play-off Zona Eropa.
Laga Portugal vs Makedonia Utara berlangsung di Stadion do Dragao, Porto, pada Rabu (30/3/2022) dini hari WIB.
Bruno Fernandes menjadi bintang di pertandingan ini. Pemain klub Manchester United tersebut memborong dua gol kemenangan Portugal.
Jalannya pertandingan, Portugal yang bertanding di stadion kebangannya terus berupaya untuk menjebol gawang Makedonia Utara.
Usaha Portugal menciptakan gol membuahkan hasil pada menit ke-32 setelah tendangan Fernandes berhasil merobek gawang Makedonia Utara.
Skor 1-0 untuk keunggulan Portugal bertahan hingga turun minum.
Masuk babak kedua, Portugal tampak masih mendominasi permainan. Tim asuhan Fernando Santos terus berusaha guna menciptakan peluang berbahaya.
Portugal berhasil memperlebar jarak pada menit ke-65. Lagi-lagi Fernandes kembali menjebol gawang Makedonia Utara lewat sepakannya.
Tidak ada gol lagi jelang laga usai. Skor 2-0 untuk keunggulan Portugal bertahan hingga wasit meniupkan peluit berakhirnya pertandingan.
Portugal dipastikan melangkah ke putaran final Piala Dunia 2022. Perlu diketahui, raihan ini sekaligus membuat Seleccao das Quinas tidak pernah absen di ajang sepak bola paling bergengsi di dunia ini sejak edisi 2002