Kualifikasi Piala Dunia: 2 Tiket Tersisa, Zona Concacaf Sengit Hingga Laga Akhir

Selasa 29 Mar 2022, 16:45 WIB
Timnas Amerika Serikat (foto: twitter/USMNT)

Timnas Amerika Serikat (foto: twitter/USMNT)

Hal yang sulit dilakukan memang. Mencetak 10 gol tanpa balas ke gawang AS bukanlah pekerjaan yang mudah. Terlebih Christian Pulisic cs sedang dalam performa menanjak.

Pelatih AS, Gregg Berhalter berharap timnya bisa mengulangi penampilan apiknya sama seperti saat menghajar Panama 5-1 di laga sebelumnya.

"Kami membutuhkan malam seperti ini untuk menang, dan itulah yang kami dapatkan. Kami mampu meningkatkan selisih gol kami melalui upaya luar biasa yang dilakukan para pemain," ujarnya dikutip dari situs resmi FIFA.

Pada pertemuan pertama Oktober tahun lalu, AS berhasil menaklukan Kosta Rika dengan skor 2-1

Meksiko vs El Savador

Sama seperti AS, hasil imbang sudah cukup mengantarkan Meksiko menuju Qatar. Skor tersebut rasanya bisa diraih Meksiko dalam laga nanti.

El Savador belum menunjukkan performa terbaiknya dalam babak kualifikasi zona Concacaf ini. Dari 13 laga yang dimainkan, mereka hanya meraih dua kemenangan.

Hal tersebut cukup berbanding terbalik dengan Meksiko, di mana tim besutan Jorge Theiler telah memenangi 7 pertandingan dari 13 penampilan.

Theiler memastikan Meksiko bakal menunjukkan penampilan terbaiknya demi bisa mengunci tiket lolos otomatis ke Piala Dunia 2022.

“Cara ideal untuk mengakhiri segalanya adalah dengan mengamankan tiket ke Piala Dunia pada hari Rabu dan menampilkan performa yang luar biasa," pungkasnya.

Peluang Meksiko memenangi laga cukup terbuka jika melihat rekor pertemuan kedua tim. El Savador tercatat selalu menelan kekalahan dalam 9 pertemuan terakhirnya dengan Meksiko.

Adapun pada pertemuan pertama Oktober tahun lalu, Meksiko berhasil mengandaskan perlawanan El Savador dua gol tanpa balas.

News Update