Wakil Ketua DPR RI ini menegaskan, tidak ada target lain selain menang di pilpres dari Partai Golkar. Sebab, pilihan pilpres hanya menang dan kalah, dan Golkar harus mencapai kemenangan untuk Airlangga.
Selain menginstruksikan MDI untuk memenangkan Golkar, Lodewijk juga meminta MDI memanaskan kembali organisasi untuk menyiapkan kader sesuai segmentasi mereka.
Yakni, kader yang beriman, bertaqwa, dan berwatak serta memiliki wawasan keagamaan dan kebangsaan yang luas. MDI juga harus menyiapkan kader yang bisa dimunculkan dalam politik nasional.
Muktamar Luar Biasa MDI diikuti 34 DPD MDI dari provinsi di seluruh Indonesia. (*/win)