Raisa Histeris Bisa Manggung Lagi Setelah Lama Berdiam Diri karena Pandemi

Senin 28 Mar 2022, 09:00 WIB
Raisa. (instagram/@raisa6690)

Raisa. (instagram/@raisa6690)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Penyanyi Raisa tampil sangat histeris saat manggung di acara Joyland Bali 2022. Hal itu terjadi karena ia sangat rindu menyanyi di atas panggung dan ditonton langsung penggemarnya setelah sempat terhenti karena Pandemi Covid-19.

Saat kembali bertemu penonton dan penggemarnya di acara manggung pertamanya itu Raisa juga mendapat sambutan yang luar biasa. Hal itu didapat saat istri Hamish Daud itu muncul, para penonton langsung mengelu-elukan nama Raisa.

"Thank you Joyland Festival sudah ngundang aku. Ini momen yang aku tunggu-tunggu banget," kata Raisa diatas panggung. 

Dalam manggung perdananya itu, Raisa nampak bersemangat. Hal itu terlihat jelas dari raut wajahnya akan kerinduannya kepada para penonton. "Sudah lama kita enggak ketemu. Jadi malam ini kita puas-puasin kangen-kangennya ya," ujarnya.

Dalam acara itu, penonton lagi-lagi histeris ketika ibu satu anak itu membawakan lagu hitsnya, "Mantam Terindah". "Siapa yang ngerasa di sini bahwa kamu adalah seorang mantan terindah? Ini dia mantan terindah," kata Raisa lagi.

Sebelumnya, Raisa punya cara unik menyampaikan kerinduannya manggung. Di mana kala Raisa meminta warganet untuk menyunting fotonya.

Raisa meminta agar hasil foto yang disunting tersebut memperlihatkan dirinya tengah berada di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat.

"Guys, gara-gara thread #RaisaThrowback aku jadi kangen manggung deh.. Boleh enggak minta tolong editin foto aku biar aku kayak lagi di GBK?" tulis Raisa dalam akun Twitter-nya, @raisa6690, beberapa waktu lalu.

Pada foto aslinya, Raisa tengah berpose di pinggir kolam renang. Kemudian, pelantun "Kali Kedua" itu tampak tersenyum lebar sambil melambaikan tangan kanannya. (*/Ifn)

Berita Terkait
News Update