INGGRIS, POSKOTA.CO.ID – Musim 2021-2022 yang mengecewakan untuk Manchester United bisa membuat Cristano Ronaldo kehilangan bonus 5 juta poundsterling.
Penyerang Portugal berusia 37 tahun itu secara pasti akan mengakhiri musim pertamanya di Old Trafford tanpa meraih satu pun trofi. Sebuah momen langka bagi Ronaldo yang sebelumnya di Juventus dan Real Madrid.
Banyak belanja di bursa transfer musim panas 2021, Setan Merah nyatanya tidak menjalani musim yang bagus. Man United mendatangkan Ronaldo, Jadon Sacho, dan Raphael Varane dengan harapan bisa bersaing untuk gelar Liga Inggris.
Namun, United saat ini berada di urutan keenam dalam klasemen liga, empat poin di belakang Arsenal yang berada di urutan keempat. Tim asuhan Ralf Rangnick juga tersingkir dari Liga Champions di babak 16 besar oleh juara bertahan La Liga, Atletico Madrid.
Dilansir dari Mirror melalui Sportskeeda, Cristiano Ronaldo memiliki klausul dalam kontrak yang akan membuatnya mendapatkan £2,5 juta jika Manchester United memenangkan Liga Champions musim ini.
Seleain itu ada bonus dan tambahan pada musim Liga Primer Inggris yang sukses seperti memenangkan liga atau lolos ke zona Liga Champions (peringkat 4 klasemen).
Gagal mencapai target ini bisa membuat pemenang Ballon d'Or lima kali itu kehilangan setidaknya £2,5 juta lagi, menggandakan total kerugian menjadi £5 juta.
Namun, Cristiano Ronaldo masih berada di jalur untuk mendapatkan setidaknya satu tambahan dalam kontraknya yang berkaitan dengan menjadi pencetak gol terbanyak untuk Man United musim ini.
Saat ini, penyerang berusia 37 tahun itu telah mencetak 18 gol dalam 32 penampilan untuk Man United. Dia saat ini unggul sembilan gol dari pencetak gol terbanyak kedua Bruno Fernandes.
Lalu mungkinkah Cristiano Ronaldo meninggalkan Manchester United di akhir musim?
Cristiano Ronaldo menandatangani kontrak dua tahun dengan United ketika dia bergabung kembali dengan mereka dari Juventus musim panas lalu.
Namun, ada desas-desus yang mengaitkannya dengan kemungkinan keluar jika United gagal mengamankan tiket ke Liga Champions.
The Mirror juga melaporkan bahwa Manchester United tidak akan menghalangi jika Ronaldo ingin pergi pada akhir musim.
Musim depan akan menjadi musim peluang di Manchester United. Setan Merah akan menunjuk manajer permanen baru di musim panas dan akan mencari pemain baru untuk memperkuat skuad mereka.
Kemungkinan manajer baru itu punya tugas tambahan untuk menggantikan Ronaldo yang rugi 5 juta poundsterling gara-gara Man United. (Firas)