Dikonfirmasi melalui pesan singkat, Kapolsek Gunung Putri, Kompol Bayu Tri Nugraha Hidayat menjelaskan, kejadian berawal setelah para santri memakan nasi kotak yang berasal dari donatur pada siang hari sekitar pukul 13.00 WIB dengan jumlah santri keracunan sebanyak 43 orang.
"Awal kejadian diketahui pada pukul 16.00 WIB, saat itu semua yang memakan nasi tersebut merasakan pusing, mual dan muntah-muntah," paparnya.
Saat ini semua santri sudah dilarikan ke RS Tamrin Cileungsi dan 30 santri dinyatakan sudah boleh pulang.
"Untuk identitas donatur saat ini pihak kami sedang mengecek ke pesantren," pungkasnya. (Billy Adhiyaksa)