TANGERANG, POSKOTA.CO.ID – Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Tangerang, Abdul Munir, mengungkapkan, korsleting listrik menjadi penyebab kebakaran kios dan rumah di Komplek Garuda, Blok D5, Desa Kampung Melayu Timur, Teluknaga, Kabupaten Tangerang.
Akibatnya sebanyak 45 kios ludes dilahap si jago merah.
Saat ini petugas pemadam kebakaran Kabupaten Tangerang yang terdiri dari unit Kosambi, Sepatan dan Pakuhaji tengah melakukan pendinginan di lokasi yang terbakar.
"Saat ini petugas sudah melakuka pendinginan dan api sudah berhasil dikuasai. Ada sekitar 45 kios yang terbakar, yaitu kios yang menjual pakaian, sembako dan buah-buahan. Untuk pemeriksaan sementara dugaan dari terbakarnya kios tersebut adalah adanya arus pendek disalah satu kios," katanya, Jumat 25 Maret 2022.
Munir juga menambahkan bahwa ada sekitar 16 personil dan 3 unit mobil pemadam yang diterjunkan untuk memdamkan api.
"Saat ini api sudah dapat dikendalikan dan sedang dalam tahap pendinginan," jelasnya kembali.
Seperti diberitakan sebelumnya, BPBD Kabupaten Tangerang menerima adanya laporan kebakaran disebuah kios yang merembet ke rumah warga pada pukul 06.40 WIB. (selly silviana)