Wagub Ariza Ajak Masyarakat Awasi dan Kritisi Pembangunan di Jakarta

Minggu 20 Mar 2022, 12:54 WIB
Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria. (foto: poskota/cahyono)

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria. (foto: poskota/cahyono)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria mengajak masyarakat turut aktif mengawasi pembangunan di Jakarta.

Bila ada kekurangan, Ariza sapaan akrabnya, meminta masyarakat juga memberi masukan atau kritikan positif pada Pemprov DKI terkait pembangunan Jakarta.

"Jadi pemerintah tidak boleh antikritik, justru butuh dikritik, masukan yang konstruktif. Untuk pengawasan kami harapkan (masyarakat) terlibat aktif membangun, berkolaborasi tapi juga tetap mengawasi dan mengkritik proses pembangunan di Jakarta," dikutip dari siaran Pers PPID, Minggu (20/3/2022).

Ia mengatakan Pemprov DKI Jakarta tengah gencar melakukan pembangunan di berbagai sektor di antaranya sumber daya manusia, infrastruktur, ekonomi, kesehatan dan lain-lain.

Wagub Ariza turut mengapresiasi kolaborasi masyarakat Jakarta dalam mengawasi dan mengontrol pembangunan.

Tak hanya itu, Ia juga berharap mitra strategis Pemprov DKI, bukan hanya bersinergi positif dalam pembangunan, tetapi juga mampu bersinergi untuk mengawasi dan mengontrol jalannya pembangunan.

"Harapannya ada ide dan gagasan baik ke depan dan dapat diimplementasikan untuk membantu kota Jakarta," ungkapnya.

"Karena sebuah proses pembangunan ada proses perencanaan sesuai  SOP, Undang-undang, dan mampu diimpelementasikan untuk kepentingan masyarakat," pungkas Wagub Ariza. (yono)

Berita Terkait

News Update