Banjir Setinggi Satu Meter Rendam Purworejo, 6.085 Warga Mengungsi

Kamis 17 Mar 2022, 09:03 WIB
Kondisi banjir di Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah. (foto: dok BNPB)

Kondisi banjir di Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah. (foto: dok BNPB)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID- Sedikitnya 2.924  rumah terendam banjir dengan tinggi muka air antara lebih dari 100 sentimeter, di Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah.

Akibat banjir tersebut sebanyak 6.085 warga harus mengungsi.

Sebelumnya, hujan dengan intesitas lebat  mengguyur wilayah Kabupaten Purworejo, sejak Rabu 16 Maret 2022, sehingga memicu luapan lima sungai besar, yakni Sungai Bogowonto, Sungai Blangu, Sungai Jali, Sungai Dulang dan Sungai Kebang.

Selain itu, hujan juga mengakibatkan longsor, yang menyebabkan 7 rumah di ruas jalan Desa Giyombong, rusak tertimpa tanah.

Plt. Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB, Abdul Muhari, mengungkapkan, berdasarkan hasil kaji cepat Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Purworejo, wilayah terdampak banjir mencakup 32 desa di 7 kecamatan.

“Sedangkan wilayah yang terdampak longsor ada 6 desa di 4 kecamatan” kata Muhari dalam keterangannya, Kamis 17 Maret 2022.

Adapun rinciannya meliputi Desa Wingkosangrahan, Desa Wingkomulyo, Desa Kaliwungukidul, Desa Tunjungan, Desa Wonoroto, Desa Ringgit dan Desa Wingkosigromulyo di Kecamatan Ngombol.

Berikutnya Desa Dlangu, Desa Wironatan, Desa Klepu, Desa Kedungmulyo, Desa Rowodadi dan Desa Langenrejo di Kecamatan Butuh. Selanjutnya Desa Tangkisan, Desa Pogungkalangan, Desa Pogulurutengah, Desa Kradegan, Desa Bayan dan Desa Pogungrejo di Kecamatan Bayan.

Kemudian Desa Bapangsari di Kecamatan Bagelan, Desa Katerban di Kecamatan Kutoarjo, Desa Trimulyo, Desa Bendungan dan Desa Rowodadi di Kecamatan Grabag.

Adapun berikutnya Desa Wonoyoso, Desa Tasikmadu, Desa Kendalrejo, Desa Sikambang, Desa Kalimati, Desa Tanjungrejo, Desa Petuguran dan Desa Sumber di Kecamatan Pituruh.

Selanjutnya untuk wilayah terdampak longsor meliputi Desa Kaliurip di Kecamatan Kemiri, Desa Kalisemo di Kecamatan Leano, Desa Plipiran, Desa Giyombong, Desa Watuduwur di Kecamatan Bruno dan Desa Redin di Kecamatan Gebang.

Berita Terkait

News Update