Terungkap! Ini Alasan Sopir Ojol di Jakarta Barat Tega Siram Air Aki ke Pelangganya

Selasa 15 Mar 2022, 17:01 WIB
Sopir ojol yang ditetapkan tersangka atas kasus penyiraman air keras kepada pelanggan di kawasan Kebon Jeruk, Jakbar. (Ist)

Sopir ojol yang ditetapkan tersangka atas kasus penyiraman air keras kepada pelanggan di kawasan Kebon Jeruk, Jakbar. (Ist)

Karena hak tersebut, tersangka merasa kesal dengan korban. Diapun mencoba menanyakan perihal kenapa berhenti berlangganan, namun korban tidak menjelaskan secara rinci.

"Tersangka mencoba untuk mendatangi kantor korban, namun korban tidak mau menemui pelaku dan pelaku menjadi tambah kesal dengan korban," paparnya.

Karena kesal, tersangka timbul untuk melakukan perbuatan keji dengan cara ingin menganiaya korban dengan cara menyiramkan air aki pada Rabu (9/3/2022).

Dikatakan Slamet, saat itu tersangka telah menyiapkan air aki yang disimpan di dalam botol plastik yang telah dimasukkan ke dalam tas slempang miliknya.

"Sekira jam 07.25 WIB korban melintas di jalan tersebut, kemudian pelaku menanyakan perihal kenapa pada minggu lalu tidak jadi ketemuan untuk menanyakan kenapa tidak menggunakan jasa ojeknya lagi," imbuh Slamet.

Lantaran sudah kadung kesal, tersangka langsung menyiramlan air aki yang telah dia siapkan ke arah korban, tepatnya pada bagian kepala.

Korban yang saat itu kaget kemudian berteriak dan langsung lari menuju ke kantornya yang hanya berjarak kurang lebih 20 meter dari lokasi penyiraman terjadi. (pandi)
 

Berita Terkait

News Update