Hasil Mallorca vs Real Madrid La Liga 2021/2022: Benzema Boyong 2 Gol, Los Blancos Curi Kemenangan 3-0 di Kandang Mallorca

Selasa 15 Mar 2022, 18:03 WIB
Karim Benzema mencetak dua gol dalam laga Mallorca vs Real Madrid. (Foto: Instagram/realmadrid)

Karim Benzema mencetak dua gol dalam laga Mallorca vs Real Madrid. (Foto: Instagram/realmadrid)

SPANYOL, POSKOTA.CO.ID – Pertandingan akhir pekan ke-28 La Liga 2021/2022, ditutup dengan pertandingan sang pemuncak klasemen, Real Madrid yang bertandang ke markas Mallorca. Los Blancos sukses rebut poin penuh dengan kemenangan telak tiga gol tanpa balas.

Pertandingan Mallorca vs Real Madrid berlangsung di Estadio Visit Mallorca, Selasa (15/3/2022) dini hari WIB. Gol-gol kemenangan Los Blancos dicetak oleh Vinicius Junior (55') dan brace Karim Benzema (77' pen, 82').

Karim Benzema melanjutkan performa terbaiknya dengan mencetak dua gol saat Real Madrid berhasil memperlebar keunggulan mereka di puncak klasemen La Liga menjadi 10 poin dengan Sevilla diperingkat kedua.

 

Kemenangan tersebut bagus untuk modal Real Madrid menatap El Classico akhir pekan ini.

Jalannya babak pertama, Real Madrid langsung tampil mengancam dengan dua peluang yang didapatkan oleh Benzema dan Ferland Mendy, namun masih bisa dihalau Sergio Rico, kiper Mallorca.

Tiga gelandang Real Madrid, Federico Valverde, Casemiro, dan Toni Kroos membuat Los Blancos bermain dominan di lini tengah dengan penguasaan bola lebih dari 70 persen. Namun dominasi tersebut belum bisa memberi ancaman berarti bagi tim tuan rumah, Mallorca.

 

Pada menit ke-35, giliran Mallorca yang mengambil alih lewat serangan balik berbahaya bagi tim tamu. Pablo Maffeo nyaris mencetak gol usai mendapat ruang tembak di kotak penalti Madrid, namun sepakannya masih membentur tiang gawang yang dijaga Thibaut Courtois.

Skor Mallorca vs Real Madrid di babak pertama berakhir dengan sama kuat 0-0.

Di babak kedua, Real Madrid mendapat celah untuk membuat keunggulan, setelah Iddrisu Baba kehilangan penguasaan bola di pertahanan Mallorca. Benzema yang mendapatkan bola langsung memberi assist yang dapat diselesaikan dengan baik oleh Vinicius Junior. Madrid unggul 1-0.

 

Mallorca mencoba membalas, dengan peluang tendangan bebas dan sepakan jarak jauh, namun peluang tersebut masih belum bisa berbuah gol penyeimbang.

Belum sempat menyamakan kedudukan, Mallorca terkena hukuman penalti setelah Vinicius Junior dijatuhkan di kotak 16 besar. Wasit melihat dengan jelas pelanggaran tersebut dan tidak ragu untuk menunjuk titik putih.

Benzema yang maju sebagai eksekutor sukses menjalankan tugasnya yang mengecoh kiper Mallorca, Sergio Rico. Keunggulan 2-0 untuk Madrid.

Los Blancos memperlebar jarak keunggulan pada menit ke-82. Berawal dari sepak pojok, Toni Kroos memberi umpan dekat ke Marcelo yang kemudian melepaskan umpan lambung ke area kotak 16 besar Mallorca, Benzema yang berada di kotak penalti sukses menanduk bola ke sudut gawang Sergio Rico. Skor menjadi 3-0 untuk keunggulan Real Madrid.

 

Keunggulan 3-0 Real Madrid atas Mallorca bertahan hingga pertandingan berakhir. Real Madrid sukses rebut tiga angka di kandang Mallorca.

Kemenangan tersebut harus dibayar mahal setelah pencetak dua gol Real Madrid, Karim Benzema harus ditarik keluar pada menit ke-86 karena cedera. Pemain asal Prancis tersebut diragukan untuk bermain saat pertandingan besar El Classico akhir pekan nanti.

Susunan Pemain

Mallorca: (4-4-2) Sergio Rico; Pablo Maffeo, Martin Valjent, Antonio Raillo, Brian Olivan; Takefusa Kubo (Lee Kang-In 78'), Dani Rodriguez (Amath Ndiaye 79'), Antonio Sanchez (Salva Sevilla 68'), Iddrisu Baba (Clement Grenier 86'); Vedat Muriqi, Angel Rodriguez (Abdon Prats 68')

Pelatih: Luis Garcia

Real Madrid: (4-3-3) Thibaut Courtois; Lucas Vazquez (Dani Carvajal 70'), David Alaba, Nacho Fernandez, Ferland Mendy (Marcelo 80'); Toni Kroos, Federico Valverde, Casemiro (Eduardo Camavinga 61'); Rodrygo (Asensio 71'), Karim Benzema, Vinicius Junior

Pelatih: Carlo Ancelotti

 

Setelah pertandingan Mallorca vs Real Madrid, Los Blancos harus bersiap-siap menjalani laga El-Classico melawan Barcelona di Santiago Bernabeu, pada Minggu (21/3) mendatang. (Aldi Chandra)

Berita Terkait

News Update