BOGOR, POSKOTA.CO.ID - Seri pembuka Indonesian Sentul Series of Motorsport (ISSOM) di Sirkuit Internasional Sentul, Bogor, Jawa Barat telah berlangsung pada Minggu (13/3/2022).
Pembalap muda Honda Racing Indonesia, Avila Bahar sukses meraih hasil positif dengan menempati posisi runner up pada balapan tersebut.
Kehabatan Avila sudah terlihat setelah meraih superpole pada babak kualifikasi. Namun saat balapan berlangsung, dia masih terkendala pengenalan Honda City Hatchback RS terbarunya.
Selain itu sempat ada insiden di lap ketiga dari total 12 lap. Sehingga posisi pertama harus ditempati pembalap senior, Fitra Eri.
Avila mengaku tak kecewa dengan hasil itu. Dia mengatakan posisi dua bisa memacunya untuk bisa meraih hasil terbaik di putaran berikutnya.
“Artinya, podium kedua ini sudah hasil yang cukup menghibur sekaligus memacu untuk meningkat di putaran berikut,” kata Avila dalam keterangan resmi, Senin (14/3/2022).
Di sisi lain pembalap baru Honda Racing Indonesia lainnya, Naufal Rafif Busro berhasil mengamankan posisi pertama di kelas ITCR 1200 cc.
Usai meraih catatan apik itu, Naufal berharap bisa kembali mencetak prestasi serupa bagi timnya di putaran berikut.
Namun hasil ciamik kedua pembalap muda Honda Racing Indonesia belum menjalar ke juara nasional delapan kali, Alvin Bahar yang turun di kelas STC-R (Super Touring Car Racing) 3.600 cc dengan Honda Civic Type R-nya.
Alvin yang start dari posisi kedua masih terkendala teknis sehingga harus out sejak balapan memasuki lap ketiga.
“Kita perbaiki di seri berikut,” ujar Alvin.