Tingkatkan Kualitas Laboratorium, Dislitbangad Gandeng BBLM Kemenperin

Minggu 13 Mar 2022, 09:09 WIB
Dislitbangad membuat strategi dalam menghadapi tuntutan tugas dan perkembangan teknologi militer yang pesat.

Dislitbangad membuat strategi dalam menghadapi tuntutan tugas dan perkembangan teknologi militer yang pesat.

"Untuk mendayagunakan Litbang, kita hatus menyatukan 4 pilar yaitu, Institusi Litbang, Perguruan Tinggi, Badan Usaha (BUMN/BUMS). Ke depan..BBLM pun berkenan menjadikan Lab Dislitbangad sebagai mitra kegiatan mereka seperti Workshop, FGD dan lainnya yang terkait kepentingan pertahanan," ujar lulusan Sekolah Tinggi Teknologi Angkatan Laut (STTAL) -XXII itu.

Senada disampaikan Sapta, selaku pimpinan rombongan BBLM, Greida Frista menyampaikan bahwa BBLM ingin menjalin kerjasama dengan Laboratorium Dislitbangad.

"Kebetulan, dulu saya dan Pak  Kalab (Sapta) pernah satu angkatan kuliah di UNJANI, yaitu tahun 1992 dan saat ini kami memiliki lingkup tugas yang sama sehingga mencoba untuk berkolaborasi," ujar Greida.

Meski dalam lingkup militer, lanjutnya, Dislitbangad memiliki semangat yang luar biasa di bidang Litbang.

"Insha Allah, selain membangun kerjasama workshop kedepannya kami akan menyampaikan kepada pimpinan untuk memjadikan Lab Dislitbangad sebagai tempat FGD maupun kegiatan BBLM yang  dari TNI, Perguruan tinggi dan lain sebagainya," tambahnya.

Masih di tempat yang sama, Penguji Mutu Barang  Ahli Muda BBLM, Winda, menyampaikan apresiasi terhadap keberadaan Laboratorium Dislitbangad.

"Setelah kami meninjau fasilitas,.secara umum memadai dan kedepan kami siap untuk memberikan pendampingan sehingga dapat mewujudkan Lab Dislitbangad yang terakreditasi KAN," tandas Winda.

Dalam kunjugan tersebut, selain peninjauan fasilitas,  para pejabat Lab Dislitbangad memdapatkan pembekalan tentang alat pengujian dan industri 4.0 yang disampaikan oleh Adi Purbaja (Perekayasa Ahli Muda BBLM) dan Irvando Damanik (Peneliti Ahli Muda BBLM). (rohanda)

Berita Terkait

News Update