JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Penyerang Inter Miami Gonzalo Higuain mengatakan Kylian Mbappe dan Erling Haaland sebagai calon penerus Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo.
Dilansir dari Sportskeeda, Selasa (8/3/2022), sejatinya Messi dan Ronaldo sudah memasuki usia 30-an dan berada di akhir masa karier mereka. Higuin percaya Mbappe dan Haaland memiliki semua potensi untuk menjadi superstar global seperti Messi dan Ronaldo.
Dalam konferensi pers, dia mengatakan, "Kylian Mbappe memiliki semua karakteristik. Saya percaya bahwa Leo dan Cristiano pada suatu saat akan berhenti bermain karena hidup memang seperti itu, dan Mbappe dan Haaland akan menjadi penerus mereka."
Mbappe dan Haaland bisa bermain di La Liga dalam waktu dekat, seperti yang dilakukan Ronaldo dan Messi. Pasalnya, Mbappe telah banyak diisukan kepindahannya ke Real Madrid pada musim panas 2022.
Penyerang berusia 23 tahun itu sekarang memiliki sisak kontrak kurang dari enam bulan dengan Paris Saint-Germain. Dia belum menandatangani perpajangan dengan raksasa Ligue 1 dan ditakdirkan untuk meninggalkan Paris akhir musim.
Sementara itu, Haaland juga sangat dirumorkan akan meninggalkan Dortmund pada musim panas ini. Pemain berusia 21 tahun itu telah dikaitkan dengan banyak klub di seluruh Eropa, termasuk Real Madrid, Barcelona, dan Manchester City.
Kemungkinan duo ini akan bersaing satu sama lain dalam derby El Clasico musim depan, bermain untuk dua klub terbesar di Spanyol tersebut.
Mbapee dan Haaland sudah membuktikan bahwa mereka memiliki apa yang diperlukan untuk menjadi pemimpin tim di masa depan. Meskipun usia masih teramat muda, kedua pemain tersebut menjadi penyumbang gol terbanyak pada klub nya masing-masing pada musim ini.(*)