Finis Posisi 9 di MotoGP Qatar, Quartararo Sebut Belum Temui Kepercayaan Diri 

Senin 07 Mar 2022, 11:51 WIB
Pembalap tim Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo (foto: twitter FabioQ20)

Pembalap tim Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo (foto: twitter FabioQ20)

QATAR, POSKOTA.CO.ID - Pembalap tim Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo merasa belum memiliki kepercayaan diri penuh saat ini.

Hal itu ia ungkapkan setelah melakoni balapan perdana MotoGP 2022 di Sirkuit Losail, Qatar pada Minggu (6/3/2022) malam WIB.

Sang juara MotoGP 2021 tersebut gagal mendapatkan hasil maksimal pada balapan pertamanya. 

Memulai balapan di posisi ke-11, Quartararo kemudian harus puas finis di peringkat kesembilan. Sementara Rekan setimnya, Franco Morbidelli bertengger di posisi ke-11

Hasil tersebut jelas cukup bertanding terbalik dengan capaian tim Yamaha di musim 2021 lalu. 

Saat itu Quartararo bersama rekan setimnya Maverick Vinales, mampu meraih kemenangan bergantian dalam dua seri di Qatar.

"Tujuan nomor satu saya adalah memenangkan balapan. Yang paling penting bagi saya adalah memiliki motor terbaik yang juga bisa saya menangkan. Saya pasti akan memperhitungkannya," ujar Quartararo dikutip dari Speedweek.

Pembalap asal Prancis itu mengaku belum memiliki kepercayaan diri yang tinggi hingga saat ini. 

Meski demikian, Quartararo menegaskan akan tetap berusaha semaksimal mungkin guna meraih hasil terbaik di balapan berikutnya.

"Tentu saja saya tidak memiliki kepercayaan diri penuh saat ini, tetapi tugas saya adalah mempersiapkan diri sebaik mungkin untuk setiap balapan dan memberikan yang maksimal," ungkapnya.

Selanjutnya Quartararo dan para rider lainnya akan menjalani balapan di Sirkuit Mandalika, Lombok, Indonesia pada 18-20 Maret mendatang.

Berita Terkait
News Update