Geger, Sesosok Mayat Laki-laki Ditemukan Tersangkut Bebatuan di Aliran Sungai Cisimeut Lebak

Rabu 02 Mar 2022, 16:51 WIB
Petugas mengevakuasi mayat yang ditemukan tersangkut di bebatuan Sungai Cisimuet, Lebak. (Ist)

Petugas mengevakuasi mayat yang ditemukan tersangkut di bebatuan Sungai Cisimuet, Lebak. (Ist)

LEBAK, POSKOTA.CO.ID - Warga Kampung Batang, Desa Sangkanwanggi, Kecamatan Leuwidamar, Kabupaten Lebak digegerkan dengan penemuan sesosok mayat berjenis laki-laki di aliran sungai Cisimeut, Rabu (2/3/2022).

Mayat pria yang tidak diketahui identitasnya itu ditemukan sekira pukul 07.00 WIB oleh warga sekitar. Ia ditemukan dalam kondisi tersangkut pada bebatuan aliran sungai itu yang letaknya tidak jauh dari makam Keramat Batu Hideng.

Saat ditemukan, korban dalam kondisi tengurap dengan hanya menggunakan kaos oblong dan celana dalam saja.

"Iya pa, saya waktu pagi dapat informasi ditemukan mayat pria di sungai deket makam Keramat Batu Hideng oleh warga," kata Kepala Desa Sangkan Wanggi, Amran saat dihubungi Poskota.

Saat mendapatkan informasi itu, Amran langsung menghubungi pihak kepolisian setempat untuk dilakukan evakuasi.

"Kalau dilihat itu ada luka benturan, mungkin kena batu di badannya, terus pas ditemukan juga ada darah yang keluar dari telingga korban," katanya.

Amran mengaku tidak mengenali korban, pasalnya pada tubuh korban tidak ditemukan adanya kartu identitas apapun.

"Warga sekitar juga ga pada kenal pa, sama  pria yang kira-kira umuran 38-40 tahunan ini," akunya.

Lebih jauhnya, pihaknya menyerahkan penemuan mayat ini kepada pihak kepolisian.

Sementara, Kasat Reskrim Polres Lebak, AKP Indik Rusmono mengatakan, saat ini pihaknya tengah melakukan penyelidikan terhadap kasus penemuan mayat itu.

"Sekarang anggota sudah ada di TKP mas," pungkasnya. (Yusuf Permana)

Berita Terkait

News Update