JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Sifat Livy Renata dibeberkan oleh ibunya, Susana Rahardjo. Susana menceritakan, ia mengaku tau Livy Renata viral justru dari teman-temannya, yang menginformasikan melalui WA.
“Taunya dari teman-teman, ini anak lo lagi viral, mereka kirim link, Livy sih gak bilang,” kata Susana dalam wawancara salah satu kanal Youtube di Indonesia.
Ditanya mengenai perbuatan Livy Renata ke Asisten Rumah Tangganya (ART), Susana mengatakan bahwa perlakuan anaknya baik. Live sering hadiahi ART-nya baju baru.
“Dia kalo beli-beli makanan banyak, tapi makannya sedikit, dia selalu bagi,” ungkapnya.
Tak banyak diketahui publik, Livy ternyata merupakan anak tunggal, tidak memiliki saudara. Dari kecil, Livy menurut penuturan Susana terlalu manja, sehingga diminta mencoba bekerja.
“Mami suka tuh sama temen kamu yang suka kerja, Livy menanggapi santai, lalu dikasih tau kalo dapet kerjaan, langsung kerja,” katanya.
Namun, karena masih kecil dan belum bisa menyetir, Susana yang kemudian meminta supir untuk antar jemput saat Livy kerja. Terlebih saat itu, jika menggunakan transportasi umum, dirasa tidak begitu aman.
Susana menyebutkan, sesuai informasi dari Livy Renata saat berada di podcast Deddy Corbuzier bahwa dirinya pernah susah, ia memang membenarkan kejadian tersebut.
Namun, karena Livy masih kecil, jadi tidak mengetahui cerita seutuhnya, yang ternyata itu hanya pindah sementara ke apartemen, karena rumahnya sedang direnovasi.
Berkunjung Ke Makam Embah Uyut Kranggan, Makam yang Melegenda di Bekasi
Dikenal sebagai orang yang ceplas-ceplos, Mama Livy mengungkapkan bahwa dulu justru Livy kecilnya pendiam, baru seiring bertambah umur, jadi lebih ramai.
“Dulu waktu kecilnya pendiam, tapi semakin kesini, setelah dia agak gede, ketemu banyak temen yang sefrekuensi, dia mulai jadi anak periang yang ceplas-ceplos,” ujar Susana.