ADVERTISEMENT

Resah Minyak Goreng Langka, Gubernur Ridwan Kamil Sebut 30 Juta Liter Migor Telah Disiapkan

Senin, 21 Februari 2022 17:37 WIB

Share
Gubernur Jawa barat Ridwan Kamil dan Plt Wali Kota Bekasi Tri Adhianto menggunting pita, saat meresmikan gedung kreatif center Kota Bekasi. Senin (21/02/2022) siang. (Ihsan Fahmi)
Gubernur Jawa barat Ridwan Kamil dan Plt Wali Kota Bekasi Tri Adhianto menggunting pita, saat meresmikan gedung kreatif center Kota Bekasi. Senin (21/02/2022) siang. (Ihsan Fahmi)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Langka dan mahalnya minyak goreng di Kota Bekasi dan daerah lainnya membuat masyarakat resah.

Keresahan warga akan sulitnya mendapatkan, minyak goreng turut direspon oleh Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, saat bertandang ke Kota Bekasi untuk meresmikan Alun alun kota Bekasi dan Gedung Kreatif Center, Senin (21/02/2022) pagi.

Gubernur Jabar Ridwan Kamil mengugkapkan bila pendistribusian minyak goreng telah diupayakan sebanyak 30 juta liter.

"Kalau urusan minyak sudah jatahkan 30 juta liter, sudah dibagi wilayah-wilayahnya, harusnya hari-hari ini udah mulai banyaklah di warung, di toko dan sebagainya, karena jumlah liternya sudah memadai," ujar Ridwan Kamil kepada wartawan.

Kang Emil sapaan akrabnya, dengan adanya pendistribusian tersebut, pihaknya akan memonitor untuk meminimalisir adanya penimbunan.

"Kami lagi monitor supaya jangan masalahnya jadi di distribusinya, karena ada penimbunan," ucapnya.

Masih dengan Kang Emil, menurutnya minyak goreng tersebut telah tersedia, namun, pihaknya dengan itu akan juga melakukan monitoring agar telah terdistribusi melalui para penjual minyak goreng di wilayah Jawa Barat.

"Karena kalau ditanya apakah ada barangnya? barangnya ada. Tapi kalau di tempat jualan nanti kita telusuri, nanti monitor aja dari media juga," tutupnya. (ihsan fahmi)

 

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT