Ruhut Ledek Faisal Basri Gara-Gara Kritik Pemerintah Soal Kelangkaan Minyak, Netizen: PDIP Dapat Minyak 10 Ton dari Mana?

Kamis 17 Feb 2022, 14:27 WIB
Kolase Faisal Basri dan Ruhut Sitompul. (Foto: Diolah dari Google).

Kolase Faisal Basri dan Ruhut Sitompul. (Foto: Diolah dari Google).

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Politikus PDIP, Ruhut Sitompul, menyoroti pernyataan Faisal Basri yang menyebut bahwa kelangkaan minyak goreng saat ini akibat ulah pemerintah.

Pada Kamis (17/2/2022), Ruhut membagikan berita soal Faisal Basri yang menyalahkan pemerintah atas kelangkaan minyak goreng saat ini. Ruhut balik meledek, dia menyebut Faisal Basri seorang provokator.

Tak berhenti di situ, dia juga menyinggung soal capres pilihan Faisal Basri yang kalah pada 2019 lalu.

“Ini ngakunya pengamat faktanya kelakuannya provokator tdk ada Pemerintahan Bpk Joko Widodo yg benar,” ujar Ruhut.

Viral! Anies Baswedan Bobolkan Gawang Ridwan Kamil Saat Adu Penalti di Jakarta Internasional Stadium

“kapan ya Capres dan Parpol yg Do’i dukung menang ?, dan harus jadi menterinya pula eh kalau tidak ya ngawur lagi mimpi di siang bolong kale MERDEKA,” imbuhnya.

Melihat cuitan Ruhut yang tendensius itu, sejumlah netizen menyerang balik dengan membagikan tangkapan layar sebuah artikel lama saat ia mengomentari Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Pada judul artikel tersebut, Ruhut menyebut bahwa negara akan hancur jika dipimpin oleh Jokowi.

“Ini baru provokator,” kata @Michaeln**** sambil mengunggah tangkapan layar artikel tersebut.

“Sekaligus ngomongin diri sendiri nih yee,” ujar @AbahAwi***.

“Tulang ngemeng apa sih ?, hehehe.... Horas !” tulis @TobaNau***.

“Kau baca pesan nya lah hut .. di negara yg kaya akan minyak sawit kok malah susah nyari minyak makan. Malah partai mu bisa bagi ribuan ton minyak makan. Pertanyaan nya, dari mana kalian dapat minyak makan?” tanya @Edi_Gintin***.

Berita Terkait

News Update