Innalillahi! Bawa Sembako Santunan Yatim, Mobil Daihatsu Ayla Tiba-tiba Terbakar di Depok, Ini Penyebabnya?

Kamis 17 Feb 2022, 13:38 WIB
Sisa bangkai Mobil Ayla yang habis terbakar masih terpajang di tempat kejadian menganggu kendaraan Umum yang melintas di tanjakan Jalan Curug Agung. (Angga)

Sisa bangkai Mobil Ayla yang habis terbakar masih terpajang di tempat kejadian menganggu kendaraan Umum yang melintas di tanjakan Jalan Curug Agung. (Angga)

DEPOK, POSKOTA.CO.ID - Mobil murah ramah lingkungan atau low cost green car (LCGC) Daihatsu Ayla terbakar saat jalan di tanjakan di bilangan Depok, Jawa Barat, Kamis (17/2/2022).

Tepatnya, peristiwa nahas ini terjadi pada pagi hari di Jalan Raya Curug Agung (dekat Pospol Tanah Baru), Kelurahan Tanah Baru, Kecamatan Beji, Kota Depok.

Menurut Kapolsek Beji Kompol Agus Khaeron, peristiwa  terbakarnya mobil Ayla yang dikemudikan oleh ibu Atikah, warga Sawangan tersebut diketahui sekitar pukul 08.00 WIB.

Syukurnya, pengemudi perempuan tersebut berhasil menyelamatkan diri.

Diduga, api muncul pertama kali dari depan kabin mobil,

"Pengemudi mobil berhasil menyelamatkan dari ketika api mulai muncul pertama kali di depan kabin mobil, " ujar Kompol Agus Khaeron kepada Poskota usai dikonfirmasi.

Mantan Kapolsek Cimanggis Polres Metro Depok ini mengungkapkan, petugas Damkar dari UPT Beji langsung datang ke lokasi dan berhasil memadamkan api sekitar 1 jam kemudian.

"Api dapat dipadamkan setelah 45 menit kemudian. Pemilik kendaraan juga sudah dimintai keterangan di Polsek, " ungkapnya.

Terpisah, Bhabinkamtibmas Kelurahan Tanah Baru Bripka Suparto mengatakan, bangkai mobil Dhaihatsu Ayla merah berpelat nomor B 2962 SKC milik ibu Atikah itu, masih ada di lokasi kejadian.

"Tadi kata pemilik mobil masih menunggu montir untuk dapat diderek dan dibawa ke bengkal dekat rumah daerah Sawangan," ujarnya.

Berdasarkan keterangan korban, Bripka Suparto menyebutkan pada saat kejadian pemilik mobil sedang membawa sejumlah paket sembako yang rencana akan dibagikan ke yatim piatu.

Berita Terkait
News Update