JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Angka Covid-19 varian Omicron di Jakarta, saat ini didominasi dari kasus penularan atau transmisi lokal.
Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria, mengungkapkan, dari 4.639 orang yang terpapar Omicron, sebesar 61,7 persen merupakan transmisi lokal.
Sementara, 38,3 persen merupakan Omicron penularan impor atau melalui perjalanan luar negeri.
"Ini kan penyebaran sekarang didominasi 61,7 persen dari transmisi lokal ya. Memang penyebaran Omicron itu lebih cepat," ujar Ariza sapaan akrabnya di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (15/2/2022) malam.
Dengan melonjaknya kasus Omicron berdampak pada keterisian tempat tidur atau bed occupancy rate (BOR) isolasi di rumah sakit (RS) rujukan Covid-19.
Saat ini BOR isolasi di RS rujukan dari 4.169 yang tersedia telah terisi sebesar 61 persen. Sedangkan tempat tidur Intensive Care Unit (ICU) dari 880 yang disediakan terisi 46 persen.
"Tanpa mengabaikan, mengecilkan, mengganggap enteng, memang Omicron tidak membahayakan. Namun demikian kami minta seluruh warga DKI hati-hati. Mereka yang komorbid dan sebaiknya di rumah," pungkas politisi partai Gerindra itu. (yono)