Waduh! Sebanyak 4.639 Orang di Jakarta Positif Omicron, Wagub Ariza Ungkap 67 Persen Kasus Lokal

Senin 14 Feb 2022, 21:10 WIB
Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria mengungkapkan, saat ini telah terdeteksi sebanyak 4.639 orang positif Covid-19 varian Omicron. (Foto/yono)

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria mengungkapkan, saat ini telah terdeteksi sebanyak 4.639 orang positif Covid-19 varian Omicron. (Foto/yono)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria mengungkapkan, saat ini telah terdeteksi sebanyak 4.639 orang positif Covid-19 varian Omicron.

Dijelaskannya, dari 4.639 positif Oimcron, sebanyak 61,7 persen penularan lokal dan 39,3 persen merupakan kasus impor atau perjalanan luar negeri.

"Omicron 4.639 orang, kasus impornya 39,3 persen kasus lokalnya 61,7 persen," kata Ariza sapaan akrabnya saat ditemui di Balai Kota DKI Jakarta, Senin (14/2/2022).

Politisi Gerindra tersebut berkata, dengan melonjaknya kasus Omicron menyebabkan tingkat keterisian tempat tidur atau bed occupancy rate (BOR) isolasi di rumah sakit (RS) rujukan Covid-19 sebesar 59 persen dari kapasitas.

"Ya terkait Covid tempat tidur itu terpasang 6.697 terpakai 3.964 sama dengan 59 persen," ungkapnya.

Sementara untuk tempat tidur Intensive Care Unit (ICU) saat ini terpakai sekitar 44 persen dari kapasitas yang tersedia.

"ICU terpasang 875 terpakai 402 sama dengan 46 persen," pungkasnya.

Menurut data dari Dinas Kesehatan DKI Jakarta, jumlah kasus aktif Covid-19 kini sebanyak 73.502 orang yang masih dirawat atau diisolasi.

Lihat juga video “Tega! Pengantar Roti Dirampok Enam Begal”. (youtube/poskota tv)

Berdasarkan hasil tes PCR yang dilakukan selama dua hari Sabtu dan Minggu, mendapatkan hasil 10.172 positif Covid-19.

"Kami turut mengimbau agar masyarakat juga mewaspadai penularan Varian Omicron yang kini juga meningkat di Jakarta," kata Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta, Dwi Oktavia dikutip dari siaran pers PPID, Senin (14/2/2022). (yono)

Berita Terkait

News Update