BOGOR, POSKOTA.CO.ID – Pelaksanaan Pembelajaran Tatap Muka (PTM), di SDN Cina Cinangka Empat, Kabupaten Bogor, sempat dihebohkan dengan munculnya ular sanca sepanjang 4 meter di halaman sekolah, Senin (14/2/2022).
Para guru dan siswa SDN Cinangka empat, pun geger dengan kehadiran Ular Sanca jenis Kembang itu, ketika hendak melaksanakan PTM
Penemuan Ular Sanca Kembang berukuran 4 meter itu, pertama kali diketahui penjaga sekolah bernama Saefulloh.
Prai berusia 39 tahun tersebut, mengaku sesuai rutinitas kerjanya ia membuka gerbang sekolah sebelum orangtua murid dan siswa berdatangan.
"Saat saya sedang bersih-bersih lingkungan, tiba-tiba seorang siswa berteriak ada ular di dekat ruang kelas 4, yang kebetulan juga tidak jauh dari pemukiman warga," kata Saefulloh.
Setelah itu, Saefulloh langsung menghampiri dan melihat anak-anak telah mengerumuni hewan melata tersebut. Pada perut ular terlihat membesar, dan diduga habis memakan memangsanya.
"Alhamdulillah, saya dibantu warga dan orangtua murid yang sedang mengantarkan anaknya berhasil menangkap ular tersebut, ada sedikit perlawanan dari ular sanca kembang tersebut," sambungnya
Saefulloh menuturkan, keberanian untuk menangkap satwa liar dan berbahaya tersebut spontanitas. Sebab, Ia beserta warga dan orangtua murid khawatir apabila anak-anak menjadi korban keganasan ular batik tersebut.
"Kami khawatir terjadi hal yang tidak diinginkan pada anak-anak murid, hingga akhirnya saya dibantu warga dan orangtua murid memaksakan diri menangkap ular sanca kembang tersebut dan memasukkannya ke dalam karung berukuran besar," tutur Saefulloh.
Sementara itu , Edo (26), warga sekitar mengaku, baru saja kehilangan bebek peliharaannya. Ia menduga, bebek yang dipelihara tak jauh dari sekolahan itu sudah dimakan ular sanca kembang tersebut.
"Bebek peliharaan saya baru saja hilang , tapi setelah melihat perut ular , kayaknya bebek saya dimakan ular itu," ungkap Edo .