ADVERTISEMENT

Joan Mir Siap Turun di Sirkuit Mandalika, Setelah Puas Hasil Latihan Pramusim di Sepang

Senin, 7 Februari 2022 23:47 WIB

Share
Pembalap tim Suzuki Ecstar, Joan Mir. (twitter JoanMirOfficial)
Pembalap tim Suzuki Ecstar, Joan Mir. (twitter JoanMirOfficial)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pembalap tim Suzuki Ecstar, Joan Mir mengaku puas dengan test pramusim yang dilakukan di Sirkuit Sepang, Malaysia.

Mir cukup konsisten dengan selalu mengamankan posisi lima besar di test pramusim tersebut.

Menurutnya, hasil apik ini bakal dijadikan modal berharga dalam melakukan test di Sirkuit Mandalika, Indonesia. 

"Tapi kami harus mengkonfirmasi banyak hal di Mandalika. Hari ini adalah hari yang penting untuk memahami potensi mesin," ujar Mir dikutip dari Crash, Senin (7/2/2022).

"Elektronik bekerja jauh lebih baik dan saya bisa cukup cepat dan sangat konsisten dalam kecepatan," tambahnya.

Meski merasa cepat dalam test pramusim, Mir masih mewaspadai para pesaingnya di lintasan balap nanti. Salah satu yang disorotinya ialah tim Ducati.

 

"Kami tahu kami memiliki motor balap yang cepat, tetapi selalu bertarung dengan Ducati dan orang-orang ini dengan mesin yang kami miliki, sulit untuk melampaui," ujar dia.

Mir sukses menjadi juara dunia MotoGP 2020. Di musim lalu, dia juga mampu memperlihatkan performa bagus. 

Rider asal Spanyol itu sukses menempati posisi ketiga di papan klasemen akhir MotoGP 2021 dengan koleksi 208 poin. (Yoga)

ADVERTISEMENT

Reporter: Hutama Prayoga
Editor: Deny Zainuddin
Sumber: -

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT