Jatuh pada Hari Ini, Peringatan Hari Kanker Sedunia 2022 Usung Tema 'Closing the Care Gap'

Jumat 04 Feb 2022, 17:30 WIB
Hari Kanker Sedunia 2022 mengusung tema Closing the Care Gap. (Foto/Pixabay)

Hari Kanker Sedunia 2022 mengusung tema Closing the Care Gap. (Foto/Pixabay)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – 4 Februari 2022 dijadikan sebagai Hari Kanker Sedunia dan diperingati oleh masyarakat di seluruh dunia. Peringatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran terhadap bahaya, pengobatan, serta pencegahan kanker. 

Pada tahun ini, Hari Kanker Sedunia mengusung tema “Closing the Care Gap” yang berarti menutup kesenjangan perawatan. Tema ini bertujuan untuk menjadi pengingat bahwa semua orang berhak mendapatkan perawatan serta pelayanan secara merata tanpa membedakan apapun. 

Kanker merupakan salah satu penyebab utama kematian di dunia. Di kutip dari World Health Organization (WHO), pada tahun 2021, diperkirakan sebanyak 20 juta orang yang didiagnosis menderita kanker dan 10 juta orang meninggal akibat penyakit tersebut.

Pada buku Panduan Pelaksanaan Hari Kanker Sedunia 2022, 70% kematian akibat kanker terjadi di negara berkembang termasuk Indonesia. Di Indonesia sendiri, pada tahun 2020 sebanyak 396.914 kasus baru. 

Di dalam buku Panduan Pelaksanaan Hari Kanker Sedunia 2022, isu utama pada hari kanker sedunia yaitu mengangkat beberapa hal sebagai berikut.

  1. Kesetaraan akses ke pelayanan kanker
  2. Pencegahan dan penurunan risiko
  3. Kewaspadaan, pemahaman, mitos, dan misinformasi
  4. Aksi dan akuntabilitas pemerintah
  5. Dampak mental dan emosional
  6. Selamtkan nyawa, menghemat uang
  7. Mengurangi skills gap 
  8. Bekerja bersama sebagai kesatuan

Lihat juga video “Residivis Sembunyikan Sabu di Plafon Rumah Diringkus Polisi”. (youtube/poskota tv)

Di tahun ini juga, upaya World Health Organization (WHO) difokuskan pada kanker payudara, kanker serviks, serta kanker anak. Fokusnya pada negara-negara berpenghasilan rendah dan menengah, di mana keuntungan kesehatan masyarakat terbesar akan dibuat. (Adinda Salsabila)

Berita Terkait

News Update